LUAR BIASA di BOGOR, Anggota BIN harus Jalan Kaki ke Pelosok Desa Demi Vaksinasi Warga Lansia

- 12 Desember 2021, 06:39 WIB
Seorang petugas dari BIN terpaksa jalan kaki untuk melakukan vaksinasi di pelosok desa di Bogor
Seorang petugas dari BIN terpaksa jalan kaki untuk melakukan vaksinasi di pelosok desa di Bogor /dok BIN

DESKJABAR- Cukup mendapat acungan jempol bagi anggota Badan Intelejen Negara (BIN) yang dengan semangatnya melakukan jalan kaki ke pelosok, untuk mencapai target cakupan vaksinasi covid-19 dosis satu sebanyak 80% pada akhir 2021.

Berbagai upaya dilakukan Badan Intelijen Negara Jawa Barat, bahkan petugas dari telik sandi ini harus rela naik mobil terbuka dan berjalan kaki lebih dari lima Desa kecamatan Kelapa Nunggal, Kabupaten Bogor, Jawa Barat untuk melakukan vaksinasi menjangkau warga lanjut usia di pelosok desa.

Dengan membawa seluruh perlengkapan vaksinasi, mereka mendaki bukit sejauh 3-5 kilometer untuk menjangkau warga di pelosok yang tidak bisa melakukan vaksinasi massal dan tidak bisa tersentuh pihak Puskesmas setempat.

Baca Juga: Mang Oded Berpulang Karena Serangan Jantung, dr. Zaidul Akbar Berikan Obatnya

Sesampainya di permukiman warga, petugas pun mulai bergerilya mencari warga yang bersedia untuk divaksin, terutama yang sudah lanjut usia. Mereka yang sehat, langsung mendapat suntikan vaksin covid-19 dosis pertama.

Ternyata minat warga untuk divaksin sebenarnya tinggi, tetapi mereka terkendala kendaraan juga tak sempat menyisihkan waktu, karena harus bekerja di ladang.

Meski begitu petugas juga harus merayu sejumlah warga untuk mau divaksinasi, karena ada oknum petugas kewilayahan yang melarang warganya untuk divaksin.

Tapi setelah diberikan pendekatan dari hari kehati oleh petugas dengan kesabaran akhirnya warga mau divaksin.

kru Badan Intelejen Negara sedang melakukan vaksinasi di pelosok desa di Bogor
kru Badan Intelejen Negara sedang melakukan vaksinasi di pelosok desa di Bogor dok BIN

Halaman:

Editor: Yedi Supriadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x