TERBARU Kasus Pembunuhan di Jalancagak Subang, Banyak Orang Percaya Kepada Jin Qorin

- 9 Desember 2021, 19:49 WIB
YouTuber Anjas di Thailand dan rumah kejadian pembunuhan ibu dan anak di Jalancagak, Subang
YouTuber Anjas di Thailand dan rumah kejadian pembunuhan ibu dan anak di Jalancagak, Subang /kolase foto DeskJabar dan YouTube Anjas di Thailand

Baca Juga: MISTERI NASI GORENG Kasus Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang, Harga Rp 80 Ribu Per Porsi ?

“Ini bukan berarti mengecilkan, aku menghargai teman-teman yang percaya orang kesurupan. Dalam sejumlah kejadian kesurupan disebutkan jin qorin pelakunya ini atau itu, banyak banget orang percaya,” ujar Anjas.

Namun, kata Anjas, kepada pihak-pihak yang percaya urusan gaib seperti itu, diharapkan dapat menyeimbangan dengan aspek ilmu pengetahuan.

Sepertinya, pihak polisi belum menemukan bukti baru untuk mengungkap kasus yang menewaskan ibu dan anak di Subang itu.

YouTuber Anjas, menilai, bahwa jika polisi mengejar pengakuan sejumlah orang yang dicurigai atau saksi, akan menjadi mudah terpatahkan.

“Ini pendapatku saja, dengan melihat sejumlah pemberitaan,” ujar Anjas.

Baca Juga: TERBARU Kasus Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang, Korban Sedih Dijadikan Ritual Pemanggilan Roh

Sementara itu, kuasa hukum dari Yosep, yaitu Rohman Hidayat, pada Kamis, 9 Desember 2021, kepada tim DeskJabar, mengatakan tidak berminat mengomentari soal adanya sejumlah orang percaya urusan mistis dalam kasus pembunuhan ibu dan anak di Jalancagak, Subang itu.

Namun pada September 2021 lalu, Rohman Hidayat mengatakan, bahwa salah satu karakter jin qorin adalah tukang bohong.

Salah satu bukti bahwa jin tukang bohong, kata Rohman Hidayat, adalah ketika salah satu kanal YouTube menayangkan adegan kesurupan.

Halaman:

Editor: Sanny Abraham

Sumber: Wawancara YouTube Anjas di Thailand


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x