TERSANGKA KASUS SUBANG, Polda Jabar HARI INI Periksa 7 Saksi, Apakah akan Memberatkan YOSEF, YORIS atau DANU ?

- 29 November 2021, 14:51 WIB
Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Erdi A Chaniago mengatakan 7 orang diperiksa kasus pembunuh ibu dan anak di Subang hari ini, Senin 29 November 2021
Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Erdi A Chaniago mengatakan 7 orang diperiksa kasus pembunuh ibu dan anak di Subang hari ini, Senin 29 November 2021 /YouTube/Abas Channel/

Baca Juga: Ameer Azzikra Meninggal Dunia Senin Dinihari, Inilah Ceramah Arifin Ilham Soal Kematian

Seminggu sebelumnya pemeriksaan dilakukan pula terhadap saksi kunci dalam kasus pembunuh ibu dan anak di Subang, yakni Yosef Hidayah alias Yosef Subang, lalu Yoris Raja Amarullah dan Muhammad Ramdanu alias Danu.

Mereka bertiga diperiksa memakan waktu lama hingga 12 jam. Pemeriksaan pun mengungap fakta fakta baru soal adanya nasi goreng yang disimpan di meja makan pada malam terjadi pembunuhan ibu dan anak di Subang.

Kemudian soal asbak yang ternyata tidak ada puntung rokok sebelum Yosef pergi ke rumah istri mudanya, namun setelah pembunuhan ada puntung rokok di asbak tersebut.

Kemudian soal DNA Danu yang ada di puntung rokok, dan juga beberapa sidik jadi milik Danu dan Yosef di tempat kejadian perkara.

Seperti diketahui kasus ibu dan anak dibunuh di Subang cukup menggegerkan masyarakat.

Kasus pembunuhan di subang itu yang jadi korban Tuti (55) dan Amelia Mustika Ratu (23).

Jasad ibu dan anak dibunuh di Subang itu ditemukan di dalam bagasi mobil toyota Alpard milik nya yang diparkir di halaman rumah korban di Kampung Ciseuti kecamatan Jalan Cagak Subang.

Awal ditemukan oleh Yosef, suami sekaligus ayah kedua korban, saat itu pada Rabu 18 Agustus 2021 Yosef baru saja datang ke rumahnya sehabis menginap di rumah istri muda.

Namun saat hendak masuk rumah, ternyata sudah berantakan dan penghuni rumah Tuti Suhartini dan Amalia Mustika Ratu tidak ditemukan.

Halaman:

Editor: Yedi Supriadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x