Aksi Berani Alfin Membuka Jalur Untuk Damkar di Bogor, Viral Di Media Sosial di Apresiasi Bima Arya

24 Januari 2023, 08:15 WIB
Tangkapan layar, Wali Kota Bogor Bima Arya saat berbincang dengan Alfin, Pelajar SMPN 7 Bogor, yang berani turun ke jalan mengatur membuka jalur untuk mobil Damkar lepas dari kemacetan/Instagram @bimaaryasugiarto// /

 

 

 

DESKJABAR - Aksi berani Alfin Alfarizqi (14) pelajar kelas IX SMPN 7 Bogor, Jawa Barat, membuka jalur untuk mobil Damkar lewat di tengah kemacetan di salah satu jalan di Bogor.

Aksi berani yang dilakukan Alfin Alfarizqi pelajar SMPN 7 kelas IX saat pulang sekolah, terdengar sirine mobil mobil Damkar yang tertahan tidak bisa lewat karena kemacetan.

Melihat hal itu insting Dasa Darma Pramuka, Alfin Alfarizqi langsung mengambil inisiatif membukakan jalur mobil Damkar agar keluar dari kemacetan.

Lokasi Alfin membukakan jalur untuk Damkar

Dalam tayangan video yang diabadikan oleh petugas Damkar, terlihat Alfin masih menggunakan seragam sekolah menggendong tas, membuka jalur untuk mobil Damkar yang terjebak kemacetan.

Baca Juga: Daftar 16 Wakil Indonesia Hari Ini Berlaga di Turnamen Badminton Indonesia Masters 2023 di Istora Jakarta

Masih dalam tayangan video yang viral di media sosial, petugas Damkar mengucapkan terima kasih kepada Alfin yang sudah membukakan jalur untuk mobil Damkar di tengah kemacetan.

Diketahui aksi heroik yang dilakukan Alfin yakni di Jalan Empang Bogor, kawasan Bogor Trade Mall (BTM) pada 19 Januari 2023.

Aksi Heroik Alfin Viral di Media Sosial

Aksi yang dilakukannya murni menolong, agar mobil Damkar bisa lepas dari kemacetan, dia tidak memperkirakan sebelumnya, bahwa aksinya menjadi viral di media sosial.

“Sebelumnya ia pernah membukakan jalur untuk mobil ambulan yang terjebak kemacetan,” kata Alfin.

Baca Juga: God Bless, Super Grup Rock Indonesia yang Kerap Bongkar Personel, Pernah Diperkuat 5 Gitaris

Diakuinya, aksi yang dilakukannya murni menolong, dan tidak memperkirakan, aksinya itu jadi viral di media sosial.

Dan dirinyapun baru mengetahui aksi yang dilakukannya viral dari kawan-kawannya di sekolah, karena Alfin tidak memiliki akun apapun di medsos.

Wali Kota Bogor, Bima Arya Kunjungi Alfin

Aksi berani Alfin seorang pelajar yang membukakan jalur untuk mobil Damkar yang viral di media sosial, sampai kepada Wali Kota Bogor, Bima Arya.

Wali Kota Bogor, Bima Arya mengunjungi rumah Alfin di Kampung Muara Kidul, Kelurahan Pasir Jaya, Kecamatan Bogor Barat, Senin, 23 Januari 2023.

Baca Juga: Menakjubkan, Inilah Manfaat Pohon Palem Kuning yang Jarang Diketahui Masyarakat

Dalam tayangan video yang diunggah Bima Arya di akun instagram@bimaaryasugiarto. Bima Arya berbincang-bincang dengan Alfin di kediaman neneknya.

“Gimana ceritanya, Alfin bisa berani turun ke jalan ngatur mobil,” tanya Bima Arya

Diceritakan Alfin, saat dirinya pulang sekolah dan menunggu angkutan umum, tiba-tiba terdengar sirine, pas dilihat ternyata mobil Damkar yang tidak bisa bergerak karena padatnya lalulintas.

“Saya inisiatif ke tengah membuka jalan, dan sebelumnya juga pernah saya bantu hal yang sama untuk mobil ambulan,” ungkap Alfin.

Diakui Alfin, aksinya murni menolong, dan tidak nyangka kalau aksinya jadi viral di medsos, bahkan keluarga dan termasuk neneknya juga sempat kaget, kalau aksi cucunya jadi viral.

Baca Juga: Kuliner Tasikmalaya Sajian Prasmanan Paling Hits Sering Diburu pada Wedding Ceremony

Diketahui Alfin merupakan anggota Pramuka Kwarcab Kota Bogor, yang sangat sederhana, bahkan ia sering berangkat dan pulang sekolah dengan berjalan kaki sekitar 3 kilometer jarak dari rumah ke sekolahnya.

Apresiasi Wali Kota Bogor, Bima Arya untuk Alfin

Atas aksi yang dilakukan Alfin, menolong orang membukakan jalan, menjadi contoh dan teladan untuk anak muda lainnya di kota Bogor.

Wali Kota Bogor, Bima Arya saat silaturahmi dengan Alfin dan keluarganya, memberikan apresiasi berupa sepeda, sepatu dan lain-lain.

“Ini hadiah karena telah membantu warga, hadiah karena sudah memberikan inspirasi orang banyak, memudahkan petugas. Anak-anak muda memang harus begitu, berani dalam kebaikan, membantu orang, berjasa sekali, terima kasih Alfin,” ujar Bima Arya.

Dalam akun instagramnya Bima Arya juga menulis, Alfin contoh Pramuka yang mengamalkan dengan baik Dasa Darma Pramuka. Kasih sayang sesama manusia, rela menolong dan juga berani.

Semoga cita-citanya menjadi anggota TNI terwujud kelak, Amiin, Pungkasnya.***

Editor: Ferry Indra Permana

Tags

Terkini

Terpopuler