Gempa Bumi Berkekuatan 7 Skala Richter Mengguncang Filipina, Gedung Perkantoran Bergoyang, Warga Panik

- 27 Juli 2022, 17:28 WIB
Ilustrasi gempa bumi berkekuatan 7 skala richter mengguncang Filipina, gedung-gedung perkantoran, warga berlarian.
Ilustrasi gempa bumi berkekuatan 7 skala richter mengguncang Filipina, gedung-gedung perkantoran, warga berlarian. /Pixabay/Angelo_Giordano/

DESKJABAR –Gempa bumi berkekuatan 7 Skala Richter mengguncang Filipina yang membuat gedung-gedung perkantoran dan pemerintahan bergoyang dan para penghuninya berlarian ke luar.

Gempa berkekuatan 7 Skala Richter yang terjadi pada Rabu, 27 Juli 2022 pagi yang memicu puluhan tanah longsor dan menyebabkan kerusakan besar pada lebih dari 170 bangunan.

Sedikitnya 4 tewas, 60 terluka saat gempa kuat terjadi.

Baca Juga: GEMPA TERKINI: Kuta Selatan Bali Diguncang Gempa 3,7 Magnitudo, Begini Informasi dari BMKG

Dilansir deskJabar.com dari straittimes.com, Institut Vulkanologi dan Seismologi Filipina mengatakan, gempa terjadi pada pukul 8.43 pagi.

Adapun pusat gempa terlacak di sekitar 11 km tenggara kota Dolores di provinsi pegunungan Abra yang berpenduduk sedikit.

Pusat gempa berada sekitar 300 km dari ibu kota Manila, namun getarannya bisa dirasakan ke kota tersebut.

Getaran gempa bumi pada hari Rabu itu membawa kembali ingatan akan gempa bumi lain pada tahun 1990, yang menewaskan lebih dari 1.600 orang, karena menyebabkan sebuah sekolah yang dikelola negara dan sebuah hotel runtuh.

Laporan awal menunjukkan jumlah korban kali ini mungkin tidak setinggi itu, tetapi kerusakan properti mungkin sama besarnya seperti pada tahun 1990.

"Karena kuatnya gempa, kami menganggapnya sebagai peristiwa besar. Kami tidakk mengharapkan efek yang signifikan," kata direktur institut Renato Solidum kepada wartawan.

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Straits Times


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x