4 Wisata Bandung dengan Harga Tiket Masuk Rp 10 Ribu, Hits, Instagramable Buat Libur Natal dan Tahun Baru

- 23 Desember 2022, 11:13 WIB
4 tempat wisata Bandung harga tiket masuk Rp 10 ribu, panorama hits dan instagramable, cocok buat libur Natal dan Tahub Baru 2023.
4 tempat wisata Bandung harga tiket masuk Rp 10 ribu, panorama hits dan instagramable, cocok buat libur Natal dan Tahub Baru 2023. /Feby Syarifah - DeskJabar/

DESKJABAR – Bandung sebagai destinasi wisata hits sedang bersiap hadapi serbuan travellers saat libur Natal dan Tahun Baru 2023.

Banyak objek wisata Bandung memiliki pemandangan instagramable dengan harga tiket masuk Rp 10 ribu saja.

Menikmati libur Natal dan Tahun Baru di tempat wisata Bandung yang hits namun ramah di kantong tentu menjadi hal yang menyenangkan.

Destinasi wisata Bandung dengan harga tiket masuk Rp 10 ribu ini menjadi incaran travellers di saat weekdays maupun di masa libur Natal dan Tahun Baru sekarang ini.

Berikut ini DeskJabar merekomendasikan 4 objek wisata Bandung denga harga tiket masuk Rp 10 ribu, panorama hits dan instagramable:

Baca Juga: JADWAL dan CARA Daftar Pekerjaan di Kementerian LHK, Ada 1.987 Posisi PPPK Tenaga Teknis 2022, Cek Sekarang!

  1. Curug Tilu Leuwi Opat

Rekomendasi yang pertama ini merupakan objek wisata yang hits di kalangan pecinta alam dan petualangan.

Di Curug Tilu Leuwi Opat, lingkungannya masih sangat alami, udara sejuk dan segar juga menjadi daya tarik dari destinasi ini.

Panorama instagramable membawa vibes positif bagi mereka yang datang, sehingga pas untuk dijadikan tujuan libur Natal dan Tahun Baru kali ini.

Harga tiket masuk murah meriah, yakni hanya Rp 10 ribu.

Kendati demikian, banyak kegiatan yang bisa dilakukan bersama-sama di Curug Tilu Leuwi Opat, seperti camping, arung jeram ataupun flying fox.

Lokasinya berada di Kp. Ciwangun, Parongpong, Kabupaten Bandung Barat.

  1. Wayang Windu Panenjoan

Destinasi wisata alam kedua ini very recommended untuk dijadikan tujuan libur Natal dan Tahun Baru 2023.

Karena panorama di Wayang Windu Panenjoan super instagramable dan hits, jadi sangat sayang jika dilewatkan begitu saja. (lihat foto)

Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Hari Ini Indonesia vs Kamboja Piala AFF 2022 Mitsubishi Electric Cup

Dengan harga tiket masuk hanya Rp 10 ribu, tapi kita bisa menikmati keindahan alam perkebunan teh nan hijau dikelilingi pegunungan tinggi yang diselimuti kabut.

Ikon dari tempat rekreasi ini adalah jembatan kayu di puncak kebun teh, dengan latar pegunungan dan kepulan asap dari Sumber Panas Bumi yang ada di dekat Wayang Windu Panenjoan.

Lokasinya berada di Desa Banjarsari, Kecamatan Pangalengan, Kabupaten Bandung.

  1. Little Seoul

Pecinta drama Korea, rekomendasi berikutnya ini cocok banget dijadikan destinasi libur Natal dan Tahun Baru 2023.

Berbagai ornamen dan hiasan ala-ala Korea Selatan yang ada di Little Seoul menjadi vibes positif yang bikin happy.

Dengan harga tiket masuk Rp 10 ribu, dijamin foto liburan bakal hits dan instagramable jika datang ke objek wisata Kota Kembang satu ini.

Di Little Seoul, pengunjung juga bisa menikmati berbagai kuliner ala Negeri Ginseng, dijamin maknyus.

Lokasinya berada di Jln. Gegerkalong Hilir No.40A, Kec. Sukasari, Kota Bandung.

Baca Juga: Jadwal Piala AFF Mitsubishi Electric Cup 2022 Hari Ini Indonesia vs Kamboja, Skuad Garuda Diunggulkan

  1. Sanghyang Heuleut

Rekomendasi berikutnya ini merupakan objek wisata alam yang sangat hits dengan panorama natural super instagramable.

Sanghyang Heuleut merupakan surga tersembunyi yang cocok dijadikan destinasi untuk kontemplasi saat libur Natal dan Tahun Baru.

Tempat rekreasi alam ini merupakan danau kecil dengan air berwarna biru, dihiasi bebatuan besar di sekelilingnya menambah pesona eksotisme.

Dengan harga tiket masuk hanya Rp 10 ribu, pengunjung bebas mengeksplore keindahan destinasi ini.

Lokasinya berada di Kp. Cipanas, Rajamandala Kulon,  Kec. Cipatat, Kab. Bandung Barat.

Itulah 4 tempat wisata Bandung dengan harga tiket masuk Rp 10 ribu, panorama hits dan instagramable cocok dijadikan destinasi libur Natal dan Tahun Baru 2023.***

Editor: Feby Syarifah

Sumber: YouTube Liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x