Cita Citata : Perpustakaan Sekolah Jangan Mati Pada Zaman Gadget ! Hari Perpustakaan Sekolah Internasional

- 19 Oktober 2022, 09:12 WIB
Penyanyi asal Bandung, Cita Citata.
Penyanyi asal Bandung, Cita Citata. /Instagram @cita_citata

DESKJABAR – Penyanyi asal Bandung, Jawa Barat, Cita Citata kini juga mengkampanyekan pentingnya perpustakaan sekolah bagi kemajuan generasi muda.

Cita Citata berharap agar perpustakaan sekolah jangan mati pada zaman gadget, dan kembali menjadi favorit para pelajar untuk mencari ilmu, berkaitan Hari Perpustakaan Sekolah Internasional.

Pada Instagram @cita_citata, diunggah Selasa, 18 Oktober 2022 malam, Cita Citata mengunggah tentang perpustakaan sekolah. 

Baca Juga: Cita Citata Ajak Membantu Pendidikan Bagi Hafiz Al Qur’an

Cita Citata menuliskan, jangan sampai perpustakaan sekolah mati, dan menunjukan manfaatnya walau pada zaman kini orang sudah ketergantungan gadget.

“Ngapain sih ke perpustakaan? Kan sudah ada gadget? Mau baca apa saja tinggal buka!

Coba deh jawab, kalau kalau lagi pegang gadget emang baca buku? Yah, aku juga sih jaraaaangggg banget baca buku di gadget. Kalau sekarang, buku jadi makanan sehari-hari.

Baca Juga: Cita Citata, Angkat Prinsip Berumah Tangga Orang Sunda, Rukun Sampai Akhir Hayat

Tapi ngomong-ngomong perpustakaan, jadi ingat sama perpustakaan sekolah waktu SMA dulu. Kalau ada tugas, baru deh ke perpustakaan. Kalau di Indonesia menurut sensus perpustakaan yang dilakukan pada 2018, jumlah perpustakaan di ada 164.610. Dari jumlah itu, ada 113.541 perpustakaan sekolah. Wah, banyak juga ya.

Halaman:

Editor: Kodar Solihat

Sumber: Instagram @cita_citata catatan pribadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x