Akun Instagramnya Dibatasi karena Ponstingan Kontroversial, Kanye West Pindah ke Twitter, Sentil Zuckerberg

- 9 Oktober 2022, 11:47 WIB
 Akun Instagram Kanye West, rapper terkenal mantan suami Kim Kardashian, ditengarai dibatasi oleh platform.
Akun Instagram Kanye West, rapper terkenal mantan suami Kim Kardashian, ditengarai dibatasi oleh platform. /Twitter/

Sebuah kelompok Advokasi Komite Yahudi Amerika mengkritik komentar West tersebut, dalam sebuah posting Instagram pada hari Jumat untuk "kata-kata kasar yang sarat dengan nada rasis dan antisemit."

Belakangan, di tengah Instagram mengambil tindakan terhadapnya, Kanye kembali ke Twitter dan mendapat sambutan pendiri Tesla, Elon Musk yang dikabarkan sedang dalam pembicaraan untuk membeli platform tersebut.

Dasar Kanye West, begitu ke Twitter, dia kembali membuat postingan soal Ceo Meta, Mark Zukerberg.

Baca Juga: Cuci Mata di 8 Destinasi Wisata Alam Bantul, Ajakin Ayang Melihat Indahnya Sunrise dan Sunset Yogyakarta

Dia menyentil Mark Zukerberg dengan memposting foto yang menunjukkan dia bersama CEO Meta di Twitter dengan keterangan yang mengatakan, "Lihatlah Mark ini. Bagaimana Anda pergi, tendang saya dari Instagram."

Postingan Kanye itu kemudian mendapat tanggapan dari Musk yang menuliskan, "Selamat datang kembali di Twitter, sobat!"

Kanye West bukan kali ini saja dianggap melanggar oleh Instagram.

Baca Juga: Kepala BKPSDM Karawang AA jadi Tersangka Kasus Dugaan Penganiayaan Wartawan

Akun West pernah ditangguhkan pada bulan Maret lalu, setelah memposting cercaan rasial untuk menyerang pembawa acara The Daily Show Trevor Noah.

Noah diketahui mengomentari serangan online rapper terhadap Kim Kardashian dan pacarnya saat itu, Pete Davidson. ***

Halaman:

Editor: Syamsul Bachri

Sumber: Hollywood Reporter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x