Puncak Arjuno-Welirang Bagian 3, Malang dan Pasuruan, Dikejutkan Suara Aneh di Lembah Kijang 

- 21 September 2022, 16:57 WIB
 Lembah Kijang yang sepi, merupakan lembahan yang berada di jalur pendakian dari Gunung Arjuno ke Gunung Welirang
Lembah Kijang yang sepi, merupakan lembahan yang berada di jalur pendakian dari Gunung Arjuno ke Gunung Welirang /Dicky Harisman/DeskJabar

Setelah turunan yang cukup curam, kami berjumpa dengan sebuah kawasan lembahan yang sangat luas, Lembah Kidang atau Lembah Kijang.

Diantara hamparan rumput yang rapi kami menyaksikan deretan pohon cemara berjajar rapi seperti pemandangan di pegunungan Eropa.

Baca Juga: Cara Mengenali Kehadiran Jin Muslim dan Jin Kafir, Ustadz Muhammad Faizar Menerangkan

Kawasan ini sangat "dingin", kami masuk kawasan Lembah Kidang menjelang siang hari.

Saya, teman saya Opik dan Pak De dari Surabaya berjalan bertiga mengikuti jalanan setapak bekas jejak kaki para pendaki Arjuno-Welirang.

Dalam keadaan sunyi tiba-tiba, braaaaak terdengar suara dari sebuah pohon seperti diterpa angin yang sangat kencang. Mengagetkan kami diantara hutan yang sepi.

Baca Juga: KISAH NYATA di Gunung Cikuray, Garut, Tentara Berlarian Takut Melihat Penampakan Jin

Pak De, yang berjalan di depan sudah surti pada hal-hal seperti ini. "Permisi, kami tak akan mengganggu, " Pak De bicara sendiri.

Suasana semakin "dingin", Lembah Kidang tidak hanya indah tapi juga seram! Kami bertiga terus melangkah. Satu tujuan kami. pos pondokan.

Di antara perjalanan Arjuno ke Welirang terdapat kawasan Gunung Kembar I 3051 mdpl, Gunung Kembar II 3126 mdpl, Gunung Ringgit 2477 mdpl.

Halaman:

Editor: Kodar Solihat

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x