Mengintip Milky Way di Langit Gunung Prau yang Eksotis, Jangan Mendaki Gunung Prau Sebelum Baca Tulisan Ini

- 31 Agustus 2022, 18:19 WIB
 Panorama indah dari puncak Prau, menatap dua gunung ikonik, Sindoro - Sumbing yang berdiri kokoh. Dicky Harisman
Panorama indah dari puncak Prau, menatap dua gunung ikonik, Sindoro - Sumbing yang berdiri kokoh. Dicky Harisman /

Jika sedang berjalan dikawasan ini trus melihat buah Carica jatuh di jalan, jangan coba-coba untuk memakannya, Salah-salah getahnya yang tajam nempel di bibir kita.

Habis kebun penduduk kita mulai merasakan jalanan sudah menanjak hingga akhirnya kita akan sampai di Pos 1 dengan jarak tempuh kurang lebih 30 menit.

Jalur Makadam selesai hanya sampai Pos 1, selanjutnya dari Pos 1 ke Pos 2, jalur berupa tanah padat dengan ditata seperti anak tangga. Sekitar jalur masih terdapat pohon yang rindang, lumayan untuk mengurangi tenaga pendaki pada saat nanjak siang hari.

Lebih kurang 45 menit perjalanan kita akan sampai di Pos 2. Pos yang cukup rindang dipayungi puluhan pohon pinus dan cemara ini terdapat juga area untuk mendirikan tenda.

Namun jarang pendaki yang menggunakannya, pendaki biasanya menyelesaikan perjalanan ke puncak dari kawasan ini.

Perjalanan Pos 2 ke Pos 3 mulai terasa sedikit lebih berat dibandingkan perjalanan sebelumnya.

Baca Juga: 12 Orang Ini Jemput Takdir Ibadah Umrah Gratis Saat Grand Launching Muktamar XVI Persatuan Islam Persis

Tanjakan terjal sudah mulai kita rasakan, namun jalurnya yang terbuka menjadikan perjalanan tidak terlalu menyesakkan dada, apalagi pemandangan bukit dan hutan menjadikan hiburan tersendiri bagi para pendaki.

Kawasan Pos 3 hampir sama dengan Pos 2, hanya berupa lahan kecil yang memuat untuk 4 tenda kecil dengan pohon cemara memagari area Pos.


Melanjutkan perjalanan ke Pos 4 atau disebut Bukit Teletubbies dari Pos 3 lebih ke pendakian sebenarnya.

Halaman:

Editor: Zair Mahesa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x