Musik Jazz Veteran Asal Korea, Sun Kim Akan Tampil Meriahkan Ubud Village Jazz Festival 2022 di Bali

- 25 Juli 2022, 08:05 WIB
Musisi Jazz asal Korea Selatan, Sun Kim yang akan tampil di UVFJ Bali.
Musisi Jazz asal Korea Selatan, Sun Kim yang akan tampil di UVFJ Bali. /IG @Sunkim_guitarist/


DESKJABAR
- Hajatan Jazz kelas dunia bertajuk Ubud Village Jazz Festival (UVJF) 2022 yang akan digelar di Agung Rai Museum of Art atau Arma Museum Bali.

Kawasan Desa Artistik ini akan menjadi saksi dari beragam penampilan musisi Jazz, baik dari dalam maupun luar negeri.

Menurut Founder Event tahunan  Ubud Village Jazz Festival 2022, Yuri Mahatma, setiap tahunnya selalu memunculkan bentuk pertunjukkan Jazz yang menarik dari tahun sebelumnya.

Baca Juga: 3 WAHANA WISATA ALAM GUMUK RECO SEMARANG Menantang, Menguji Adrenalin yang Lagi Hits, CIUT NYALI USAH DATANG

Begitupula pada perhelatan Jazz Ubud Village Jazz Festival 2022 yang masuk pada gelaran  ke sembilan ini akan dimeriahkan dengan penampilan musisi Jazz asal Korea Selatan, Sun Kim.

Bagi Sun Kim, panggung Ubud Village Jazz Festival di Pulau Bali ini bisa jadi merupakan panggung pertamanya, namun tidak dengan panggung-panggung Jazz  yang lain.

Setidaknya dari catatan pengalaman yang telah dilaluinya membuktikan kalau Sun Kim adalah musisi Jazz terkenal di negaranya.

Baca Juga: Marc Klok Kecewa: Saya Tidak Rela Kasih Dua Poin pada Bhayangkara FC di Laga Perdana Liga 1

Dan Ubud Village Jazz Festival 2022 berkesempatan menghadirkan musisi dengan latar belakang musik eklektik Sun Kim.

Vokalnya yang halus dan gaya santainya memberi penghormatan kepada dunia LoFi, sementara solo gitarnya menyoroti sejarahnya sebagai gitaris jazz yang tampil luas. Sun Kim saat ini adalah pemain aktif di Seoul.

Halaman:

Editor: Syamsul Bachri

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x