TEMPAT WISATA BARU DI GARUT, Namanya GARUT DINOLAND, Dibuka 23 Juni 2022, Ada Apa Saja Sih? Cocok Buat Tiktok

- 5 Juli 2022, 21:42 WIB
Garut Dinoland tempat wisata baru di Garut yang baru buka pada 23 Juni 2022
Garut Dinoland tempat wisata baru di Garut yang baru buka pada 23 Juni 2022 /garutdinoland.com/

DESKJABAR – Ada tempat wisata baru nih di Garut, namanya Garut Dinoland. Baru dibuka 23 Juni 2022.

Garut Dinoland merupakan tempat wisata bertemakan Dinosaurus pertama di kota dodol dan belum banyak yang tahu karena baru dibuka pada tahun ini.

Berbagai macam satwa purbakala bisa disaksikan di Garut Dinoland dan juga terdapat spot lain yang bisa dinikmati bersama keluarga.

Penasaran nih ada apa saja di Garut Dinoland? Kalo gitu simak baik-baik ya kabar yang bakal bikin kamu ngiler ini.

  1. Wahana Dinoland

Disini kalian bisa menikmati keseruan bermain maupun berfoto dengan berbagai macam dinosaurus buatan dengan ukuran yang mendekati aslinya.

Baca Juga: KISAH INSPIRATIF FROM ZERO TO HERO: Ranking 43, Bayar Sekolah dengan Hafalan, Lolos SBMPTN Nilai Luarbiasa

Pengelola membuat dinosaurus yang bisa bergerak dan mengeluarkan suara sehingga membuatnya seolah nyata.

Pengelola juga membuat suasananya menyerupai di film-film yang bertemakan dinosaurus.

Untuk menikmati wahana ini kalian akan dikenakan tiket masuk sebesar 50 ribu rupiah untuk weekday dan 56 ribu rupiah untuk weekend.

Buka setiap hari mulai dari jam 9 pagi sampai jam 5 sore. Jadi buruan mungpung masih serba baru nih.

Halaman:

Editor: Sanny Abraham

Sumber: Beragam Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x