Healing Yuk, Tebing Keraton yang Instagramable di Bandung Bisa Jadi Alternatif Liburan di Akhir Pekan

- 11 Juni 2022, 22:08 WIB
Melihat pemandangan hutan tropis di kawasan Taman Hutan Raya Ir H. Djuanda dari ketinggian yang pasti memanjakan mata.
Melihat pemandangan hutan tropis di kawasan Taman Hutan Raya Ir H. Djuanda dari ketinggian yang pasti memanjakan mata. /Dicky Harisman/DeskJabar.com/


DESKJABAR – Bagi yang ingin healing, melepaskan diri dari rutinitas kerja sehari-hari,  jalan-jalan ke Tebing Keraton tampaknya ide yang bagus untuk dicoba pada akhir pekan.

Wisata alam yang satu ini letaknya berada di dalam kawasan Taman Hutan Raya (Tahura) Ir. H. Djuanda, tepatnya berada di Kampung Ciharegem Puncak, Desa Ciburial Kab. Bandung.

Yang menarik dari objek wisata alam ini adalah pemandangan hutan tropis yang pekat di kawasan Tahura Ir. H. Djuanda terlihat dari puncak Tebing Keraton, dengan lembahan dan tebing yang berdiri kokoh..

Angin yang besar menerpa wisatawan yang datang berkunjunng ke Tebing Keraton, pertanda kawasan Tebing Keraton berada di atas ketinggian.

Baca Juga: THE MINIONS Main PINCANG di SEMIFINAL Daihatsu Indonesia Masters, Ganda China Buat The Minion Tak Berdaya

Dari atas Tebing Keraton ini wisatawan bisa menyaksikan pemandangan alam yang sangat indah, di sebelah kiri nun jauh tampak Curug Maribaya yang mengalir tenang. Membuat tenang bagi mata yang memandangnya.

Sejauh mata memandang wisatawan akan dimanjakan dengan pohon cemara dan pohon hutan lainnya dengan ketinggian rata-rata diatas 50 meteran. Sangat Instagenik.

Di sebelah kanan Tebing Keraton, wisatawan bisa menyaksikan patahan Lembang yang terbentuk karena fenomena geomorpologhi,  benar-benar melenakan hati.  Terlebih jika wisatawan datang ke tempat ini pada pagi hari menjelang matahari terbit atau sore saat matahari tenggelam.

Masih berada di  kawasan ini terdapat camping ground untuk wisatawan yang ingin menyaksikan matahari terbit di dataran tinggi Bandung dan menara pemantau tempat raptor (burung-burung pemangsa) yang pada bulan Agustus melakukan migrasi di kawasan Asia.

Baca Juga: 6 Tempat Wisata Air Terjun Paling Populer di Bandung, Rekomendasi untuk Liburan di Akhir Pekan

Halaman:

Editor: Syamsul Bachri

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x