Sinopsis FILM KKN di Desa Penari, Berdasarkan Cerita Asli Versi Widya dan Nur 2009

- 18 Mei 2022, 12:47 WIB
Inilah sinopsis Film KKN di Desa Penari berdasarkan cerita asli versi Widya dan Nur di tahun 2009.
Inilah sinopsis Film KKN di Desa Penari berdasarkan cerita asli versi Widya dan Nur di tahun 2009. /tangkapan layar Youtube @simpleman/

 

DESKJABAR – Inilah sinopsis film KKN di Desa Penari berdasarkan cerita asli cersi Widya dan Nur serta merupakan kisah nyata yang terjadi di tahun 2009.

Saat ini, film KKN di Desa Penari menjadi salah satu film horor terlaris di Indonesia dan langsung box office dalam waktu singkat.

Sinopsis film KKN di Desa Penari berikut ini didasarkan pada cerita asli versi Widya dan Nur yang terjadi tahun 2009.

Karena cerita KKN di Desa Penari ini memang diangkat dari sebuah kisah nyata yang viral melalui thread Twitter @simpleman di tahun 2019 lalu.

Baca Juga: PERSIB BATAL Pemusatan LATIHAN di Luar Negeri, Banyak Alasannya, Salah Satunya Terkait dengan Negara ASEAN

Embel-embel kisah nyata membuat sinema horor ini booming dan antrian tiket selalu kehabisan saat beli langsung di bioskop.

Bahkan untuk beli tiket secara online tidak semudah itu, karena harus beli dari hari sebelumnya dan biasanya juga sudah sold out.

Film KKN di Desa Penari tak hanya laku keras di negeri sendiri, tapi di juga di negara tetangga seperti Singapura, Malaysia dan Brunei Darussalam.

Bahkan seorang Youtuber Malaysia bernama Zhaf mengapresiasi film ini secara positif.

Baca Juga: Jelang Lawan Thailand, Asnawi Mangkualam Absen Bela Indonesia di Semifinal Sepak Bola SEA Games 2022

Menurutnya, nuansa mistis Nusantara yang tergambar dalam kisah KKN di Desa Penari begitu kuat sehingga mampu memberikan efek seram yang membuat bulu kuduk merinding.

Zhaf mengatakan, unsur klenik Nusantara yang kental dalam karya audio visual ini; seperti sosok penari, bunyi gamelan, mampu memberi kesan mistis yang sangat kuat.

“Elemen-elemen Nusantara, tarian tu related dengan ular, related to penyembahan dulu-dulu punya kepercayaan, so benda tu quite agak creepy (mengerikan) gila lah,” katanya.

Dia sendiri kesulitan menggambarkan kengerian yang ia alami saat menonton KKN di Desa Penari dan menyuruh followersnya untuk menonton dan merasakan sendiri pengalaman tersebut.

“That was a lot of good element dalam film ini yang menaikkan lagi tahap keseraman film ini karena dia ada elemen Nusantara,” ujar Zhaf lagi.

Baca Juga: Jadwal Futsal INDONESIA VS THAILAND SEA Games 2021 Hari ini, Link Streaming, Prediksi dan Klasemen Terbaru

Dan berikut sinopsis dari sinema horor KKN di Desa Penari yang booming dan box office dalam waktu singkat berdasarkan cerita asli Widya dan Nur yang terjadi tahun 2009.

Kisah nyata ini dimulai ketika ada enam orang mahasiswa dan mahasiswi yang akan melaksanakan program kerja nyata di sebuah perkampungan di tengah hutan di timur Pulau Jawa.

Mereka adalah Widya, Nur, Bima, Ayu, Anton dan Wahyu.

Sejak awal datang ke Desa Penari, memang hanya Widya dan Nur yang langsung mendapat pengalaman mistis.

Yang pertama adalah Widya, ketika dalam perjalanan menggunakan motor menuju lokasi, ia merasa perjalanan tersebut sangat lama.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Pipa Mana yang Akan Menguras Paling Cepat? Jawaban Akan Mengungkapkan Kepribadian Anda

Padahal teman-temannya yang lain hanya merasa sebentar saja, sekira 30 menit. Tapi Widya merasa perjalanan mereka jauh lebih lama dari itu.

Tak hanya itu, Widya juga mendengar bunyi gamelan saat melewati deretan pepohonan di dalam hutan yang mereka lewati.

Suara gamelan itu sangat jelas terdengar padahal di daerah itu tidak ada pemukiman lain selain lokasi tempat mereka melaksanakan KKN.

Menurut kepercayaan Jawa kuno, jika mendengar suara gamelan di dalam hutan, itu merupakan pertanda buruk atau adanya pemukiman atau kerajaan jin di wilayah tersebut.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Pipa Mana yang Akan Menguras Paling Cepat? Jawaban Akan Mengungkapkan Kepribadian Anda

Hal yang sama rupanya dialami juga oleh Nur. Gadis berhijab itu bahkan tak hanya mendengar suara gamelan, tapi dia melihat sosok wanita penari berdiri di antara pepohonan sedang menatapnya.

Namun keempat temannya yang lain, sama sekali tidak merasakan, mendengar dan melihat apa yang Widya dan Nur alami.

Dari situlah semua kejadian aneh dan mengerikan mereka alami yang akhirnya diceritakan kepada @simpleman selaku penulis KKN di Desa Penari,.

Berdasarkan cerita asli KKN di Desa Penari, dari awal yang dapat teror dari jin penari bernama Badarawauhi adalah Widya.

Karena Badarawuhi telah mengincar gadis tersebut untuk dijadikan Dawuh atau penari yang menghibur bangsa lelembut di hutan tersebut.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Semifinal dan Final Sepakbola SEA Games 2022, Indonesia vs Thailand, Malaysia Vs Vietnam Kamis

Sedangkan Nur, memiliki alasan tersendiri mengapa dirinya kerap diganggu oleh makhluk-makhluk halus wilayah tersebut.

Teror Badarawuhi tak hanya kepada Widya dan Nur saja, tapi akhirnya merembet pada teman-temannya yang lain.

Itulah sedikit sinopsis Film KKN di Desa Penari besutan sutradara kawakan Awi Suryadi.

Sinema tersebut merupakan perwujudan secara audio visual dari cerita asli versi Widya dan Nur berdasarkan pengalaman mereka tahun 2009 yang ditulis @simpleman dan viral di tahun 2019.

Demikian sinopsis film KKN di Desa Penari yang dibuat berdasarkan cerita asli Widya dan Nur tahun 2009. Wajib banget nonton ya.***

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Twitter @simpleman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x