Yuk Ke Pangandaran: Snorkling Di Pantai Pangandaran, Puaskan Wisatawan Menikmati Keindahan Dibawah Laut

- 28 Maret 2021, 06:03 WIB
 Foto wisatawan saat sedang snorkling menikmati keindahan biota laut
Foto wisatawan saat sedang snorkling menikmati keindahan biota laut /Muslih Suprianto

DESKJABAR- Pantai Pangandaran merupakan obyek wisata yang paling favorit untuk dikunjungi karena banyak destinasi wisata yang tidak cukup sehari bila untuk dikunjungi begitu juga dijamin wisatawan ketagihan untuk kembali berkunjung.

Snorkling di Pangandaran wajib di jadikan pilihan ketika berlibur ke Pangandaran, dengan spot-spot lokasi terumbu karang dan ikan-ikan yang menarik menjadi pengalaman yang takan terlupakan.

Wisatawan akan di pandu oleh instruktur berpengalaman dan dengan menaiki perahu menuju spot yang telah di tentukan dengan durasi kurang lebih 1 jam, setelah sampai lokasi dapat memberi makan ikan dengan roti serta diabadikan dengan kamera aksi underwater yang akan di jadikan kenang-kenangan.

Baca Juga: Jadwal Indosiar Hari Ini 28 Maret 2021: SEPAK BOLA Piala Menpora 2021 dan LIDA 2021 TOP 70

Baca Juga: Jadwal RCTI Hari Ini, 28 Maret 2021: Kiko, Ninja Hatori, Doraemon dan IKATAN CINTA RCTI

Pemandu Snorkling asal Pangandaran Yoman (27) mengatakan bila ingin mencoba melihat keindahan biota laut sangat gampang hanya dengan peralatan google dan snorkel yang sudah disediakan.

"Spot yang sering dikunjungi dan cukup dikenal untuk aktivitas snorkeling adalah di perairan pasir putih di Pantai Timur dan Pantai Barat Pangandaran," katanya

Menurutnya lokasi ini paling mudah diakses dan tidak jauh lokasinya, untuk para pemula dan tidak bisa berenang, kedua lokasi tersebut dapat dicoba untuk dikunjungi.

"Waktu untuk pengunjung dari mulai pukul 08.00 WIB sampai 16.00 WIB," tuturnya

Menuju spot snorkeling di Pangandaran, bisa memilih dengan berjalan kaki, pilihan dengan menggunakan perahu wisata sekitar 15 menit, pasti akan menambah pengalaman baru.

Halaman:

Editor: Yedi Supriadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x