Kim Garam Hengkang dari LE SSERAFIM, Buntut Isu Bullying, HYBE/Source Music Putuskan Kontrak

20 Juli 2022, 10:44 WIB
Ilustrasi Kim Garam. HYBE/Source Music resmi memutus kontrak Kim Garam dari grup idola LE SSERAFIM. /Soompi/LE SSERAFIM/

DESKJABAR - Dunia KPop kembali terguncang. Kali ini, pemutusan kontrak Kim Garam yang jadi penyebabnya.

Selasa, 20 Juli 2022, HYBE/Source Music resmi memutus kontrak eksklusif dengan Kim Garam. Artinya, Kim Garam bakal hengkang dari grup idola, LE SSERAFIM.

Linimasa Twitter pun bergemuruh dengan hashtag atau tagar #Garam. Warganet terbelah antara yang gembira dan bersedih dengan hal itu.

Baca Juga: Bullying di Korea Selatan Vs Bullying di Indonesia, Mana yang Paling Parah? Terbaru Rumor Bullying KIM GARAM

Hingga konten ini dibuat, sudah lebih dari 90 ribu cuitan bertagar #Garam wara wiri di linimasa Twitter.

Seiring dengan pemutusan kontrak Kim Garam, agensi HYBE/Source Music merilis pernyataan permohonan maaf.

"Kami menyampaikan permohonan maaf yang mendalam kepada fans kami dan mereka yang terus menunjukkan cinta dan dukungan kepada grup terkait kontroversi yang melibatkan anggota," ujarnya.

Untuk selanjutnya, LE SSERAFIM akan terus beraktivitas sebagai grup idola yang beranggotakan lima orang.

Lima anggota LE SSERAFIM saat ini adalah Sakura, Kim Chaewon, Huh Yunjin, Kazuha, dan Hong Eunchae.

Baca Juga: Liburan di Bali Ga Perlu Mahal, 5 Tempat Wisata Indah Mempesona di Pulau Dewata, Tak Pungut Biaya

Berikut ini pernyataan resmi HYBE/Sorce Music:

Pengumuman dari HYBE/Source Music terkait pemutusan kontrak Kim Garam.

Peristiwa ini sekaligus menjadikan Kim Garam sebagai salah satu penyanyi yang hanya sekejab bersinar di dunia hiburan grup idola KPop.

Kim Garam debut bersama LE SSERAFIM pada 2 Mei 2022 dengan merilis mini album pertama, Fearless.

Namun, citra Kim Garam mulai ternoda dengan munculnya kabar isu bullying atau perisakan yang diduga pernah dilakukan Kim Garam.

Baca Juga: Kode Redeem FF Terbaru 20 Juli 2022; Update FF, Ada 5 Karakter Dapat BUFF & NERF, Hayato Tetap Favorit?

Kim Garam pernah membantah isu bullying. Source Music pun mengeluarkan pernyataan yang mendukung Kim Garam.

Akan tetapi, Source Music kemudian menunda aktivitas Kim Garam sebelum akhirnya memutus kontraknya.***

Editor: Samuel Lantu

Sumber: Soompi

Tags

Terkini

Terpopuler