Kondisi Terkini LOKASI ASLI KKN di Desa Penari di Kota B, Pengamatan Drone dan Versi Indigo

13 Mei 2022, 21:25 WIB
Begini kondisi terkini lokasi asli KKN di Desa Penari di kota B, berdasarkan drone dan versi indigo. /Tangkapan layar Youtube Mas Dana Chanel /

DESKJABAR – Beginilah kondisi terkini lokasi asli KKN di Desa Penari saat ini di Kota B Jawa Timur berdasarkan pengamatan drone dan penerawangan versi indigo.

Banyak orang penasaran dengan lokasi kisah nyata KKN di Desa Penari yang filmnya saat ini sedang booming di bioskop.

Tragisnya cerita KKN di Desa Penari yang menewaskan dua orang pemuda dan pemudi ini mampu menyedot perhatian masyarakat Indonesia.

Baca Juga: Film KKN di Desa Penari, Rayuan Badarawuhi dan Dajjal Sama, Ustad Abu Ubaidillah: Jin Tukang Bohong

Baca Juga: LIVE SCORE Thomas Cup 2022, Kevin/Ahsan Menang, Skor Indonesia Vs Jepang 2-0

Cerita KKN di Desa Penari sendiri sempat viral di tahun 2019 melalui thread twitter @simpleman dan banyak yang berlomba-lomba mencari lokasi asli penuh misteri tersebut.

Namun dalam penulisannya, @simpleman menutup rapat-rapat identitas peserta maupun lokasi kejadian, dan hanya memberikan beberapa ciri-cirinya saja.

Menurut Anzar Achmad dalam siaran kanal Youtube-nya tanggal 10 Mei 2022, kemungkinan besar Kota B yang dimaksud penulis adalah Kota Banyuwangi, Jawa Timur.

Hal itu berdasarkan analisanya setelah menelaah ciri-ciri lokasi KKN di Desa Penari yang diberikan sang penulis @simpleman

Berikut adalah ciri yang menjadi dasar analisa Anzar Achmad:

1. Desa terpencil

2. Berada di wilayah Timur

3. Logat bahasa Jawa halus

4. Akses hanya dengan motor

5. Dibutuhkan 4 hingga 5 jam perjalanan

6. Singgah di rest area

7. Kota S, Kota B, melalui Kota J, Dusun W, Kecamatan K, hutan D

Baca Juga: LIVE SCORE Thomas Cup 2022, Kevin/Ahsan Vs T Hoki/Yugo K, 22-20, 8-21, 24-22 Skor Indonesia Vs Jepang 2-0

Berdasarkan ciri-ciri tersebut ia mengatakan yang dimaksud Kota S adalah Surabaya, melalui Kota J yakni Jember, dan Kota B itu antara Bondowoso atau Banyuwangi.

Namun kemudian dia menganalisa lagi kalau berdasarkan tulisan KKN di Desa Penari, karakter menggunakan bahasa Jawa halus.

Kota Bondowoso, mayoritas masyarakatnya memakai logat Madura.

Oleh karena itu, Anzar Achmad menduga kuat bahwa lokasi asli KKN di Desa Penari adalah Banyuwangi.

Untuk Dusun W adalah Watu Ulo (sekarang bernama Kampung Dukuh), Kecamatan K yakni Kemiren, dan Hutan D adalah hutan larangan di kampung Dukuh.

Sementara itu melansir dari Youtube Mas Dana Chanel yang tayang hari ini, 13 Mei 2022, ia melakukan pengamatan langsung menggunakan drone ke lokasi asli KKN di Desa Penari.

Mas Dana menerbangkan drone di wilayah sesuai dengan ciri yang diberikan @simpleman.

1. Daerah yang tertutup hutan

“Kita bisa lihat bahwa gambar drone yang kami dapatkan itu hampir menyerupai dengan ciri ini,” tuturnya.

Berdasarkan pengamatan dalam videonya menggunakan drone memang terlihat ada sebuah perkampungan yang berada di tengah-tengah alas atau hutan.

Baca Juga: LIVE SCORE Thomas Cup 2022, Kevin/Ahsan Unggul di Gim Pertama 22-20, Skor Indonesia Vs Jepang 1-0

2. Hutan berada di antara empat kabupaten di Jawa Timur

Penulis kisah nyata KKN di Desa Penari mengatakan lokasi asli berada di hutan salah satu dari empat kabupaten yang berdekatan di Jawa Timur.

Dan youtuber ini mengambil gambar menggunakan drone di atas hutan pegunungan antara Kabupaten Jember, Banyuwangi, Bondowoso dan Situbondo, dan wilayah tersebut ditutupi oleh 4 alas atau hutan.

Indigo

Melansir dari kanal Youtube Denny Darko yang tayang tanggal 17 September 2019, seorang indigo Frislly Herlind mengaku telah melakukan perjalanan astral ke lokasi asli KKN di Desa Penari.

Menurut gadis kelahiran 1 Mei 1999 tersebut, desa tersebut berada di tengah hutan, jalan masuknya sempit dan memang cenderung gelap.

Frislly Herlind juga mengatakan saat ini tempat itu sudah tidak ada penghuninya lagi.

Dalam perjalanan astral yang dilakukannya, ia melihat di daerah itu ada sebuah batu besar yang biasa dijadikan leluhur daerah setempat untuk bertapa.

Mereka biasanya tirakat dan berpuasa untuk mengejar ilmu putih, dan ketika mereka meninggal akan berubah menjadi sosok macan yang menjaga tempat tersebut.

Baca Juga: INILAH Lokasi KKN Desa Penari TERKUAK Kebenarannya, Kisah NYATA, Karakter BERBEDA

Menurut hasil dialog Frissly Herlind dengan beberapa makhluk di lokasi KKN di Desa Penari, bangsa lelembut itu tidak mengerti apa yang sedang dibicarakan oleh manusia di dimensi kita.

“Tapi mereka merasa terganggu karena banyak yang ‘memanggil’ (menyebut nama) mereka,” katanya.

Jadi pada saat kita membicarakan dan membayangkan sosok perempuan penari dengan bentuk tubuh sebagian ular, maka Badarawuhi ini merasa terpanggil.

Itulah kondisi lokasi asli KKN di Desa Penari saat ini berdasarkan pengamatan drone maupun penerawangan seorang indigo.***

 
Editor: Samuel Lantu

Sumber: YouTube Denny Darko Youtube Anzar Achmad Youtube Mas Dana Channel

Tags

Terkini

Terpopuler