TIDAK Ada Gregoria dan Ginting, Ini Skuad Indonesia di Kejuaraan Bulu Tangkis Beregu Asia 2024 Malaysia

- 12 Februari 2024, 09:12 WIB
Tim Bulu Tangkis Putra Indonesia.  Tidak ada nama Gregoria dan Antony Sinisuka Ginting di Skuad Indonesia yang akan tampil di Kejuaraan Bulu Tangkis Beregu Asia 2024 di Malaysia.
Tim Bulu Tangkis Putra Indonesia. Tidak ada nama Gregoria dan Antony Sinisuka Ginting di Skuad Indonesia yang akan tampil di Kejuaraan Bulu Tangkis Beregu Asia 2024 di Malaysia. /Antara/

 

 

 

DESKJABAR - Tidak ada nama dua pemain senior di sektor tunggal putra yaitu Antony Sinisuka Ginting dan tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung, di skuad Indonesia yang tampil di Kejuaraan Bulu Tangkis Beregu Asia 2024 di Malaysia.

Kejuaraan Beregu Bulu Tangkis se-Asia ini akan dilaksanakan di Setia City Convention Centre, Selangor, Malaysia, pada 13-18 Februari 2024.

Selain tidak di perkuat Ginting dan Gregoria, juga tidak diperkuat ganda putra terbaik Indonesia pasangan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. Begitu juga dengan sektor putri tidak menurunkan duet Apriyani Rahayu/Siti Fadia.

Baca Juga: Harga Promo Extra Hemat, Harga Diskon Usai Nyoblos Pemilu 2024 dan Valentine Day Dari Yomart, Ini Produknya

Diajang beregu ini, Indonesia lebih banyak menampilan para pemain muda di seluruh sektor yaitu tunggal putra dan putri, ganda putra dan putri.

Skuad Merah Putih diperkuat oleh 8 pemain putra dan 10 pemain putri, ditambah pelatih, manajer tim, dan tim pendukung.

Adapun 8 pemain putra, untuk di sektor tunggal diperkuat Chico Aura Dwi Wardoyo, Alwi Farhan, Yohanes Saut Marcellyno, dan Alvi Wijaya Chairullah.

Halaman:

Editor: Ferry Indra Permana


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x