Jadwal Piala Dunia Qatar 2022 Hari Ini 2-3 Desember 2022: Tonton Korea Selatan Vs Portugal, Kamerun Vs Brasil

- 2 Desember 2022, 06:43 WIB
Ilustrasi Jadwal Piala Dunia Qatar 2022 hari ini 2-3 Desember 2022: Korea Selatan Vs Portugal, Serbia Vs Swiss, Kamerun Vs Brasil, Ghana Vs Uruguay.
Ilustrasi Jadwal Piala Dunia Qatar 2022 hari ini 2-3 Desember 2022: Korea Selatan Vs Portugal, Serbia Vs Swiss, Kamerun Vs Brasil, Ghana Vs Uruguay. /Kolase foto Unsplash/Rhett Lewis dan tangkap layar Vidio.com/

DESKJABAR - Grup G dan H akan menggelar laga terakhir babak penyisihan FIFA World Cup 2022 atau Piala Dunia Qatar 2022 hari ini, Jumat 2 Desember 2022, malam dan Sabtu 3 Desember 2022 dinihari.

Dua laga terakhir Grup G adalah Serbia Vs Swiss dan Kamerun Vs Brasil.

Sedangkan laga terakhir Grup H yang digelar 4 jam lebih awal adalah Korea Selatan Vs Portugal dan Ghana Vs Uruguay.

Baca Juga: Klasemen Akhir Grup E & F Piala Dunia Qatar 2022, Menanti Laga 16 Besar Jepang Vs Kroasia, Maroko Vs Spanyol

Laga terakhir Brasil melawan Kamerun, sudah tidak menentukan bagi Brasil yang telah 2 kali meraih kemenangan.

Bagi Kamerun, kemenangan atas Brasil bisa membuatnya lolos ke 16 besar, dengan beberapa catatan, yaitu Swiss kalah dari Serbia atau bermain imbang maksimal 2-2.

Peluang bagi Serbia juga masih terbuka jika menang atas Swiss dengan syarat Brasil berhasil mengatasi Kamerun.

Jika Brasil Vs Kamerun berakhir imbang 0-0, Serbia harus menang minimal 1-0 atas Swiss sehingga memiliki selisih gol lebih baik dibandingkan Kamerun.

Di Grup H, Korsel masih berpeluang lolos dengan beberapa catatan, yaitu menang atas Portugal minimal 1-0 dan Uruguay mengalahkan Ghana maksimal 2-0.

Baca Juga: Bagan dan Jadwal Lengkap 16 Besar Piala Dunia Qatar 2022, Mulai Sabtu 3 Desember 2022 Berikut Jam Pertandingan

Jika Uruguay menang atas Ghana 3-0, Korsel hanya mampu menang 1-0, maka Uruguay yang lolos karena selisih gol lebih baik.

Jika Uruguay Vs Ghana berakhir seri 0-0, dan Korsel menang maksimal 2-1 atas Portugal, maka Ghana yang lolos ke 16 besar mendampingi Portugal.

Alasannya, dengan hasil seperti itu, selisih gol Ghana masih lebih baik dibandingkan dengan Korea Selatan.

Berikut ini hasil lengkap laga babak penyisihan Kamis 1 Desember 2022 malam dan Jumat 2 Desember 2022 dinihari tadi.

1. Kroasia Vs Belgia 0-0

2. Kanada Vs Maroko 1-2

3. Jepang Vs Spanyol 2-1

4. Kosta Rika Vs Jerman 2-4

Baca Juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2022, 32 Negara Terbagi 8 Grup, 64 Laga Berikut Jam dan Link Live Streaming

Berikut ini 4 jadwal laga babak penyisihan Grup G dan H Piala Dunia 2022 yang akan berlangsung Jumat malam hingga Sabtu dinihari, dan statistik peluang menang masing-masing tim:

1. Korea Selatan Vs Portugal di Educational City Stadium, pukul 22.00 WIB

- Korea Selatan menang 22%

- Laga seri 24%

- Portugal menang 54%

2. Ghana Vs Uruguay di Al Janoub Stadium, pukul 22.00 WIB

- Ghana menang 19%

- Laga seri 25%

- Uruguay menang 56%

3. Serbia Vs Swiss di Stadium 974 - Ras Abu Aboud, Sabtu 3 Desember 2022, pukul 02.00 WIB.

- Serbia menang 37%

- Laga seri 29%

- Swiss menang 34%

Baca Juga: 16 Fakta Mengejutkan Di Balik Piala Dunia 2022 di Qatar, Nomor 1 & 2 Bikin Geleng-geleng Kepala

4. Kamerun Vs Brasil di Lusail Stadium, Sabtu 3 Desember 2022, pukul 02.00 WIB dinihari.

- Kamerun menang 12%

- Laga seri 19%

- Brasil menang 69%

Berikut ini tautan atau link live streaming untuk menyaksikan 4 laga favorit tersebut:

Link

Demikian informasi jadwal lengkap laga babak penyisihan Grup G dan H Piala Dunia Qatar 2022 hari ini, Jumat 2 Desember 2022 malam dan Sabtu 3 Desember 2022 dinihari beserta link live streaming.***

Editor: Samuel Lantu

Sumber: FIFA World Cup 2022


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x