Liverpool Bungkam Tottenham Hotspur, Mohamed Salah Cetak 2 Gol

- 7 November 2022, 06:36 WIB
Pada lanjutan Liga Inggris matchday 13 di Tottenham Hotspur Stadium, London, Senin 7 November 2022 dini hari WIB tadi malam, Liverpool bungkam Tottenham Hotspur dengan skor 2-1. Kedua gol Liverpool dicetak oleh  Mohamed Salah.Sedangkan satu gol Spurs dicetak Harry Kane.
Pada lanjutan Liga Inggris matchday 13 di Tottenham Hotspur Stadium, London, Senin 7 November 2022 dini hari WIB tadi malam, Liverpool bungkam Tottenham Hotspur dengan skor 2-1. Kedua gol Liverpool dicetak oleh Mohamed Salah.Sedangkan satu gol Spurs dicetak Harry Kane. /thenationalnews.com

DESKJABAR - Liverpool berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dengan skor 2-1. Kedua gol Liverpool dicetak oleh striker andalannya Mohamed Salah.Sedangkan satu gol Spurs dicetak Harry Kane.

Pada lanjutan Liga Inggris matchday 13 di Tottenham Hotspur Stadium, London, Senin 7 November 2022 dini hari WIB itu, Salah benar-benar menjadi momok buat Tottenham Hotspur.

Kemenangan atas Tottenham Hotspur menjadi catatan rekor tersendiri bagi Liverpool yang dalam 11 kali pertemuan terakhir belum pernah kalah dari Spurs.

Tambahan tiga poin berkat hasil positif atas Tottenham Hotspur tadi malam, membuat Liverpool naik dua peringkat ke posisi delapan dengan 19 poin dari 13 pertandingan.

Baca Juga: HARI INI, 5 Tokoh akan Dianugerahi Gelar Pahlawan Nasional, Salah Satunya Ulama Sukabumi KH Ahmad Sanusi

Jalannya pertandingan

Sejak menit awal, pertandingan babak pertama berjalan sengit. Permainan saling serang diperagakan oleh kedua tim.Pemain Liverpool Darwin Nunez beberapa kali erepotkan barisan pertahanan Spurs.

Ancaman pertama dari Liverpool pun datang dari tendangan keras Darwin Nunez di menit 3. Namun masih bisa diamankan kiper Hotspur, Hugo Lloris.

Di menit ke-11, dengan tendangan keras kaki kirinya Mohamed Salah berhasil menggetarkan jala Hotspur yang dijaga Lloris memanfaatkan assist Nunez. Skor 1-0 untuk The Reds.

Tertinggal 1 gol, respon cepat dilakukan Tottenham Hotspur. Dua peluang didapat lewat sundulan Ivan Perisic di menit 13 yang membentur tiang gawang dan tendangan Pierre-Emile Højbjerg yang bisa diamankan Alisson.

Di menit ke-40, Mohamed Salah kembali mencetak gol keduanya memanfaatkan kesalahan sundulan backpass Eric Dier. Bola jatuh ke kaki Salah yang kemudian dengan mudah menaklukkan Lloris. Skor 2-0 untuk Liverpool bertahan sampai babak pertama berakhir.

Halaman:

Editor: Zair Mahesa

Sumber: SCTV Sports


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x