PERSIB TERKINI, Berada di Posisi Rawan, Teddy Tjahjono: Ini Fokus Utama Persib Bandung

- 3 Februari 2022, 09:01 WIB
Teddy Tjahjono: Fokus utama Persib adalah masalah kemanusiaan. /instragram @teddy.tjahjono
Teddy Tjahjono: Fokus utama Persib adalah masalah kemanusiaan. /instragram @teddy.tjahjono /

Posisi Persib Bandung di papan klasemen merosot, bukan masalah serius. Karena masih ada kesempatan untuk mengejarnya, ketika squad Robert Alberts sudah bisa kembali merumput.

Baca Juga: KDRT Menjadi Trending di Twitter, Pedakwah Oki Setiana Dewi, Kakak Ria Ricis, Diguyur Kecaman, Netizen Kecewa

Saat ini fokusnya, mengembalikan kesehatan pemainnya yang positif Covid-19. Dan menjaga pemain yang sehat, tidak terkena covid-19 dari lingkungan sekitarnya.

"Sembilan pemain Persib Bandung yang positif Covid-19 semua sudah membaik tapi masih dinyatakan positif. Tapi secara kondisi, semua semakin membaik," ungkap Teddy Tjahjono.

"Yang penting kita tetap berusaha menghindar dan memutus mata rantai Omicron yang menyebar sangat cepat. Di manapun protokol kesehatan harus dijalankan," Teddy Tjahjono menambahkan.

Itu opsi yang ada. Yang harus dilakukan manajemen tim Persib Bandung. Pasalnya hingga saat ini operator kompetisi PT LIB belum menyatakan Kompetisi Liga 1 akan dihentikan.

Kompetisi kasta tertinggi di Indonesia tetap berjalan. Bahkan tidak akan digeser dari Bali, meski kasus Covid-19 sudah menyebar dan banyak menjangkiti klub peserta.

"Makanya kita selalu ingatkan pemain untuk tidak ke luar. Tidak usah melakukan hal-hal yang tidak perlu di luar. Sekaligus mengurangi bertemu dengan orang lain," Teddy Tjahjono bertutur.

Baca Juga: MENGUNGKAP KASUS SUBANG, Januari 2022 Sudah Lewat, Polisi Akan Mengumumkan Bulan Berikutnya?

"Karena main di manapun penyebaran Omicron sangat cepat. Di Jakarta juga banyak. Jawa Barat juga banyak. Sebenarnya mau main dimanapun, harus menjalankan prokes yang benar," Teddy Tjahjono menambahkan.***

Halaman:

Editor: Yedi Supriadi

Sumber: Wawancara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah