Penjaga Gawang Persib, M Aqil Savik Tidak Akan Menyia-nyiakan Kesempatan

- 5 Februari 2021, 15:26 WIB
Penjaga gawang Persib M. Aqil Savik © PERSIB.co.id/Gregorius Aditya Katuk
Penjaga gawang Persib M. Aqil Savik © PERSIB.co.id/Gregorius Aditya Katuk /

 

DESKJABAR - PSSI memanggil dua penjaga gawang muda Persib, untuk mengikuti program pemusatan latihan sebagai persiapan menghadapi SEA Games 2021 di Hanoi, Vietnam 21 November hingga 2 Desember mendatang.

Kedua penjawa gawang tersebut adalah Muhammad Aqil Savik dan Erlangga Setyo Dwi Saputra yang kembali mendapatkan panggilan.

Pemanggilan ini disampaikan melalui surat PSSI bernomor 3090/AGB/21/II-2021 yang diterima PT Persib Bandung Bermartabat pada Rabu 3 Februari 2021. Selain memanggil dua pemain Persib, PSSI juga memanggil 34 pemain lainnya.

 Baca Juga: Pemain Timnas U-19 dan Senior, Dipanggil Shin Tae-yong untuk SEA Games 2021

"Sehubungan dengan akan diadakannya SEA Games ke-31 yang akan diselenggarakan di Hanoi, Vietnam pada tanggal 21 November-2 Desember 2021, PSSI akan melakukan pemusatan latihan Tim Nasional Indonesia SEA Games Putra sebagai persiapan menghadapi turnamen tersebut," tulis surat yang ditanda tangani oleh Plt. Sekretaris jenderal PSSI, Yunus Nusi.

Aqil dan Erlangga diharapkan sudah bergabung bersama skuad Garuda di Jakarta mulai Senin 8 Februari 2021 di Jakarta. Pemusatan latihan ini akan berlangsung hingga 28 Februari 2021.

Baca Juga: Jorginho Bantu Chelsea Bungkam Tottenham Hotspur di Rumahnya Sendiri

Bekerja keras

Halaman:

Editor: Ferry Indra Permana


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x