Bantai Filipina 1-5, Timnas Indonesia Jaga Asa Lolos ke Babak Semifinal Piala AFF U-19 2022

8 Juli 2022, 22:32 WIB
Timnas Indonesia raih kemenangan telak 1-5 atas Filipina di Piala AFF U-19 2022 pada babak penyisihan grup /Twitter.com @PSSI/

DESKJABAR – Kemenangan telak berhasil diraih oleh Timnas Indonesia U-19 usai mengalahkan Filipina dengan skor telak 1-5, di Stadion Patriot Chandrabaga, Bekasi, Kamis 7 Juli 2022, malam hari.

Gol kemenangan Timnas Indonesia dicetak oleh Rabbani Tasnim (14’, 41’, 49’), Alfriyanto Nico (26’), dan Razzaa Fachrezi Aziz (70’).

Sementara gol balasan Filipina dicetak oleh Justin Lawrence pada menit ke-28.

Hasil kemenangan ini membuat peluang Indonesia untuk lolos ke babak semifinal Piala AFF U-19 2022 semakin terbuka lebar.

Sejak awal babak pertama, Indonesia langsung mengambil alih kendali permainan.

Meski demikian, Filipina mampu menampilkan pressing ketat ke para pemain Indonesia.

Baca Juga: Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Filipina Piala AFF U-19 2022, Tanpa Diperkuat Marselino Ferdinan

Pada menit ke-4, Indonesia mendapatkan peluang yang hampir saja menjadi gol.

Edgard Amping berhasil melakukan tendangan dari luar kotak penalti tanpa pengawalan ketat.

Namun bola tendangannya masih melebar di atas gawang Filipina.

Para pemain Indonesia terus menaikkan intensitas dan tempo serangan.

Petaka datang pada menit ke-13 bagi Filipina, Subhan Fajri yang melakukan penetrasi ke dalam kotak penalti dijatuhkan bek lawan.

Tanpa ragu wasit langsung menunjuk titik putih dan hadiah penalti untuk Indonesia.

Rabbani yang ditunjuk sebagai algojo penalti berhasil melaksanakan tugasnya dengan baik sekaligus membuka keunggulan untuk Indonesia pada menit ke-14.

Dua belas menit kemudian, Indonesia Kembali unggul memimpin 2-0.

Giliran gelandang Persija Jakarta Alfriyanto Nico mencetak gol.

Baca Juga: Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Filipina di Piala AFF U-19 2022, Skuad Garuda Wajib Menang

Melalui skema serangan balik cepat, Rabbani berhasil mengirim umpan datar ke area kotak penalti lawan.

Nico yang berhasil lolos dari jebakan offside berhasil mengeksekusi bola dengan sempurna.

Namun dua menit kemudian Filipina berhasil memperkecil ketertinggalan.

Kesalahan kecil di lini belakang Timnas Indonesia mampu dimanfaatkan dengan baik oleh Justin Lawrence dan melakukan tendangan langsung yang menjadi gol pada menit ke-28.

Indonesia Kembali mampu memimpin pada menit ke-41.

Zanadin Faris terjatuh dalam kotak penalti Filipina akibat dilanggar bek lawan.

Lagi-lagi wasit sangat tegas dan tidak ragu memberi hadiah penalti.

Rabbani Kembali menjadi pencetak gol dari titik putih.

Pada babak kedua, Indonesia Kembali unggul melalui aksi Rabbani.

Melalui skema sepak pojok, Rabbani berhasil menyundul bola dan mengkonversi menjadi gol pada menit ke-49.

Filipina sempat mencoba untuk melakukan serangan ke lini pertahanan Indonesia, namun solid dan kokohnya Ahmad Rusadi dan kawan-kawan sulit ditembus pada babak kedua.

Indonesia Kembali mencetak gol penutup kemenangan melalui Razzaa Fachrezi yang masuk mengganti Rabbani pada menit ke-70.

Berawal dari akselerasi Nico di sisi kanan, dilanjutkan dengan umpan datar ke kotak penalti.

Razzaa yang berada di kota penalti berhasil menerima bola dan melakukan Gerakan tipuan mengecoh bek Filipina dan mengkonversi bola menjadi gol.

Skor bertahan hingga wasit meniup peluit akhir pertandingan babak kedua dengan kemenangan telak Indonesia atas Filipina.

Susunan pemain Filipina vs Indonesia Piala AFF U-19 2022 matchday ke-4.

Filipina (4-5-1): Lance Jeter Aquino (GK), Zachary C. Taningco, Cian Gabriel Galsim, Dov Anthony, Kamil Jaser, Andres Rafael Teves, John Dale, Jaime Domingo Rosquillo ©, Antoine Ortega (Haren De Garcia, 77’), Justin Lawrence (Harry James Nunez, 77’), Uriel Reyes Dalapo.

Pemain cadangan: Jose Alfonso (GK), Jerome Estabillo Ang, Mark Siodina Davidas, John Loyd, Haren De Garcia, Harry James Nunez, Karl Balandra Abdasalon.

Pelatih: Christopher E. Pedimonte (Filipina)

Indonesia (3-4-3): Cahya Supriadi (GK), Kadek Arel (Dimas Juliono Pamungkas, 68’), Muhammad Ferrari ©, Marcell Januar (Ahmad Rusadi, 46’), Edgard Amping, Frezy Al Hudaifi (Muhammad Rafli Asrul, 73’), Ferdiansyah Cecep, Zanadin Faris, Subhan Fajri (Ronaldo Kwateh, 46’), Alfriyanto Nico Saputro, Rabbani Tasnim Siddiq (Razzaa Fachrezi Aziz, 55’).

Pemain cadangan: Erlangga Setyo (GK), Ahmad Rusadi, Kakang Rudianto, Arkhan Fikri, Hokky Caraka, Ronaldo Kwateh, Mikael Alfredo Tata, Dimas Juliono Pamungkas, Raka cahyana Rizky, Razzaa Fachrezi Aziz, Muhammad Rafli Asrul, Ricky Pratama.

Pelatih: Shin Tae-yong (Korea Selatan).***   

Editor: Sanny Abraham

Sumber: liputan

Tags

Terkini

Terpopuler