Menakutkan! Teror Gol Bruno Cantanhede, Striker Persib Ini Tiap Laga Cetak Dua Gol ke Gawang Musuh

14 Maret 2022, 07:34 WIB
Bruno Cantanhede (dipangku) on fire, selalu cetak dua gol setiap laga. /bcantanhede_/

DESKJABAR - Bruno Cantanhede on fire. Setiap pertandingan yang dimainkan, striker asing Persib Bandung asal Brazil ini mencetak dua gol.

Dalam dua laga beruntun melawan Arema FC dan Madura United, Bruno selalu menggelontorkan dua gol.

Empat gol dalam dua laga terakhirnya membuktikan Bruno Cantanhede striker predator yang haus gol.

"Sekali dapat ruang, Bruno pasti bisa memanfaatkan bola yang datang kepadanya dikonversi jadi gol," kata legenda Persib Sujana pada DeskJabar, Minggu 13 Maret 2022.

Baca Juga: Ruh Orang yang Sudah Meninggal Dunia 40 Hari Masih Ada di Rumah, BENARKAH? Syekh Ali Jaber Menjelaskan

Seperti gol-golnya saat Persib bentrok dengan Arema dan Madura United. Bruno Cantanhede pasti bisa mendahului lawannya untuk mencetak gol.

Bola-bola gantung yang jatuh di ruang kosong antara Bruno Cantanhede dengan penjaganya, adalah bola-bola kesukaan pemain yang didaratkan dari Klub Hanoi, Liga Vietnam.

"Bruno pasti bisa menjemput bola itu dan mengkonversi jadi gol lewat kepala atau kakinya," ungkap Sujana.

Itu karena Bruno Cantanhede punya kecepatan lari. Langkahnya yang panjang membuat Bruno Cantanhede selalu menangi duel.

Keistimewaan lainnya, Bruno Cantanhede tidak takut beradu badan dengan penjaganya. Siapa yang menghalanginya akan ditabrak.

"Makanya Bruno bisa memenangi duel dengan lawannya. Khusus bola-bola sulit, Bruno main tabrak aja," cerita striker yang akrab disapa Sujagol oleh bobotoh.

Baca Juga: Tanda-Tanda Orang yang Akan Meninggal Dunia: APA dan BAGAIMANA? Inilah Penjelasan Syekh Ali Jaber

Dari kelebihan-kelebihan itulah, Bruno tajam menjebol gawang lawan. Dia akan menerobos dan menabrak apapun demi mencetak gol.

Apalagi kini Bruno Cantanhede sudah nyekrup dengan rekan-rekannya. Dia tinggal menunggu umpan matang.

"Atau membuat membuat momentum sendiri untuk menjebol gawang lawan. Itu keistimewaan Bruno," puji Sujagol.

Bisa dibilang, kini, Bruno Cantanhede tengah di puncak prestasi. Dia gacor memanen gol. Dan jadi striker yang ditakuti lawan-lawannya

Liar dan rakus mencetak gol jadi ciri khas Bruno Cantanhede di lini serang Persib. Bola sulit bisa di konversi gol, apalagi umpan-umpan matang yang dilepaskan rekannya.

Baca Juga: DI MOTOGP MANDALIKA 2022, Juara Dunia 6 Kali Marc Marquez Punya Misi Khusus dengan Honda RC213V

"Saya berharap bisa kembali mencetak lebih banyak gol di pertandingan Persib berikutnya," ungkap Bruno Cantanhede.

Bruno Cantanhede tidak sabar untuk menegaskan dirinya sebagai tukang gedor ulung yang servisnya sangat dibutuhkan timnya.

Di tiga laga terakhir, Bruno Cantanhede ingin memberi bukti, Persib tidak salah mendatangkannya.

"Saya senang bisa bergabung dengan Persib. Semoga musim ini mendapatkan hasil terbaik,” ungkap pria kelahiran 22 Juli 1993.

"Saya pun berharap penampilan terus meningkat setiap harinya,” sambung Bruno Cantanhede di laman klub persib.co.id.***

 

Editor: Zair Mahesa

Sumber: Persib.co.id Wawancara

Tags

Terkini

Terpopuler