Tata Cara, Niat, Bacaan, Sholat Idul Fitri 2022, Berikut 7 Amalan Sunnah Dikerjakan Rasulullah

- 1 Mei 2022, 08:26 WIB
 Tata cara, niat, bacaan, doa sholat Idul Fitri berita 7 amalan.
Tata cara, niat, bacaan, doa sholat Idul Fitri berita 7 amalan. /ANTARA/

 

 

DESKJABAR - Besok umat muslim akan memasuki hari Raya Idul Fitri 2022 yaitu pada 1 Syawal 1443 umat muslim akan melaksanakan sholat Idul Fitri 2022.

Sholat Idul Fitri yang dijalankan setahun sekali ini mungkin saja ada yang sedikit terlupa.

Ada tata cara, niat, bacaan doa, jumlah rakaat sholat Idul Fitri 2022. Berikut ada 7 Amalan Sunnah yang dikerjakan Rasulullah pada sebelum dan sesudah Idul Fitri.

Dalam melaksanakan sholat Idul Fitri 2022 ada tata cara, niat, bacaan doa, ketentuan dan jumlah rakaat agar sholat Idul Fitri sah dan diterima Allah SWT.

Baca Juga: Apa Itu Sidang Isbat? Kemenag Akan Menggelar Sidang Isbat Hari Ini, Saksikan Live Streaming di 5 Link Berikut

Anda tetap dianjurkan untuk melakukan amalan-amalan sunnah yang dikerjakan oleh Rasulullah saat sebelum dan sesudah sholat Idul Fitri dengan melakukan 7 hal.

Sholat Idul Fitri termasuk dalam ibadah sunnah Muakkad.

Artinya, sholat Idul Fitri sangat dianjurkan untuk dilakukan karena Rasulullah melaksanakannya.

Dikutip dari kemenag dan laman www.fajrifm.com berikut tata cara, ketentuan, niat, bacaan doa dan jumlah rakaat sholat Idul Fitri dan amalan yang dikerjakan Rasulullah pada sebelum dan sesudah sholat Idul Fitri.

Sholat Idul Fitri sangat disunnahkan untuk dilaksanakan secara berjamaah di tanah lapang, masjid, mushola dan tempat lainnya.

Baca Juga: Hari Buruh 1 Mei Cikal Bakal Pemberian THR di Indonesia, Ini Sejarahnya hingga Menjadi Hari Libur Nasional

Pada dasarnya, tidak ada yang berbeda dari rukun sholat lima waktu, termasuk hal-hal yang membatalkan wudhu.

Ada yang harus diperhatikan dalam sholat Idul Fitri, agar ibadah yang dilakukan sah dan diterima.

Terdiri atas 2 rakaat, dengan jumlah takbir sholat Idul Fitri sebanyak 7 kali di rakaat pertama dan 5 di rakaat kedua

Terdapat khutbah setelah menunaikan sholat

2. Niat sholat Idul Fitri

Diawali dengan niat yang berbunyi:

أُصَلِّي سُنَّةً لعِيْدِ اْلفِطْرِ رَكْعَتَيْنِ (مَأْمُوْمًاإِمَامًا) لِلهِ تَعَــــالَى

Usholli rak'ataini sunnatan ai'idil fitri (ma'mumam/imaman) lillahi ta'ala.

Artinya: "Aku berniat Sholat sunnah Idul Fitri dua rakaat (menjadi makmum/imam) karena Allah ta'ala".

Baca Juga: Bocoran Kode Redeem FF 1 Mei 2022, Terbaru 1 Menit yang Lalu, GRATIS Spirit of Booyah Mask dll

2. Takbiratul ihram dilanjut dengan membaca doa Iftitah

Disunnahkan untuk bertakbir hingga 7 kali untuk rakaat pertama, di sela-sela takbir dianjurkan untuk membaca

اللهُ أَكْبَرُ كَبِيرًا، وَالْحَمْدُ لِلهِ كَثِيرًا، وَسُبْحَانَ اللهِ بُكْرَةً وَأَصِيلًا

Allahu akbar kabiiroo walhamdulillahi katsiroo, wa subhanallahi bukrata wiashiilaa.

Artinya: "Allah Maha Besar dengan segala kebesaran, segala puji bagi Allah dengan pujian yang banyak, Maha suci Allah, baik waktu pagi dan petang".

Atau juga dapat membaca:

سُبْحَانَ اللهِ وَالْحَمْدُ لِلهِ وَلاَ إِلَهَ إِلاَّ اللهُ وَاللهُ أَكْبَرُ

Subhanallah walhamdu lillah wa la ilaha illallah wallahu akbar.

Artinya: Maha Suci Allah, segala puji bagi Allah, tiada tuhan selain Allah, Allah Maha Besar.

3. Membaca surat al-Fatihah

Setelah selesai membaca Al-Fatihah dianjurkan untuk membaca Surat Al-A'la.

Lalu rukuk, sujud, duduk di antara dua sujud

Kemudian berdiri sempurna untuk memulai rakaat kedua.

Baca Juga: HASIL SIDANG ISBAT LEBARAN IDUL FITRI 2022, Penetapan 1 Syawal 1443 H, Prediksi Kemenag RI

4. Rakaat kedua

Posisi ini hampir sama dengan yang dilakukan di rakaat pertama.

Disunahkan untuk melafalkan dan mengangkat tangan sebanyak lima kali.

Sama seperti sebelumnya, di sela-sela takbir lafalkan doa yang sudah tertera pada sebelumnya.

Kemudian membaca surah Al-Fatihah, lalu dianjurkan untuk membaca surah Al-Ghasyiyah.

Lanjut rukuk, sujud, dan diakhiri dengan salam.

Takbir yang dilakukan berturut-turut di setiap rakaatnya tidak bersifat wajib. Apabila jumlahnya kurang tepat atau terlewat, tidak menggugurkan sholat Idul Fitri.

Baca Juga: LINK LIVE STREAMING Sidang Isbat Menentukan Kapan Lebaran 2022, Muhammadiyah Sudah Tetapkan Senin 2 Mei

5. Sunnah setelah selesai sholat

Setelah Sholat diakhiri dengan salam, jamaah disarankan untuk mendengarkan khotbah Idul Fitri hingga selesai.

Berikut 7 amalan yang dilakukan Rasulullah pada sebelum dan sesudah sholat Idul Fitri.

1. Mengumandangkan Takbir

Ketika kita tahu besok adalah datangnya hari raya Idul Fitri, maka pada saat setelah sholat maghrib disunnahkan untuk mengumandangkan takbir.

Karena pada dasarnya di dalam agama Islam pergantian hari baru dimulai setelah ba'da sholat maghrib.

Disunnahkan mengumandangkan takbir selama semalam penuh hingga keesokan harinya pada saat imam keluar setelah mengerjakan sholat Idul Fitri.

2. Di pagi hari sebelum berangkat sholat Idul Fitri disunnahkan untuk mandi sebagaimana mandi janabah.

3. Mengenakan pakaian yang terbaik

Hari Kemenagan merupakan hari istimewa bagi umat Islam yang hanya terjadi selama satu tahun sekali.

Sehingga pada saat perayaan Idul Fitri kita disunnahkan mengenakan pakaian terbaik yang kita miliki.

Sebagai bentuk kegembiraan kita dalam menyambut lebaran.

Dianjurkan menggunakan pakaian yang kita miliki yang berwarna putih untuk laki-laki.

Adapun wanita maka dianjurkan memakai pakaian yang berwarna gelap

Dianjurkan bagi laki-laki untuk memakai parfum dan bagi wanita dianjurkan untuk tidak memakai parfum

4. Kita disunnahkan untuk berjalan kaki menuju tempat sholat tidak berkendaraan

5. Mengambil rute berbeda saat pulang

Disunahkan untuk mengambil jalan yang berbeda yaitu antara berangkat dan pulang dari tempat sholat tidak menggunakan jalan yang sama

6. Ketika sudah sampai di tanah lapang untuk pelaksanaan sholat Idul Fitri, maka tidak ada sholat sunnah qobliyah langsung menggelar sajadah kemudian duduk di sana

7.Kita disunnahkan untuk berjalan kaki menuju tempat sholat tidak berkendaraan.***

Editor: Ferry Indra Permana


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah