Ferdinand Hutahaean Datangi Bareskrim Terkait Twitter 'Allohmu Lemah', Dia bawa Ini..

- 10 Januari 2022, 12:39 WIB
Ferdinand Hutahaean saat mendatangi Bareskrim Polri.
Ferdinand Hutahaean saat mendatangi Bareskrim Polri. /PMJ News/Yenni/

DESKJABAR- Ferdinand Hutahaean akhirnya memenuhi panggilan Bareskrim Polri pada Senin 10 Januari 2022.

Ferdinand Hutahaean dipanggil terkait cuitan Twitter yang menyebut 'Allahmu lemah'.

Mantan politikus partai Demokrat, Ferdinand Hutahaean memenuhi panggilan penyidik Bareskrim Polri terkait dengan agenda pemeriksaan kasus dugaan ujaran kebencian bermuatan SARA di Twitter.

Baca Juga: MENGUPAS Kasus SUBANG, Begini Pandangan Danu Terhadap Wahyu, Saksi Pembunuhan Jalancagak

Baca Juga: Kode Redeem FF 10 Januari 2022, Begini Cara Klaim Bundle Mechanikill Toxipio Free Fire

Ferdinand Hutahaean yang mengenakan kemeja putih itu tiba di Gedung Bareskrim Polri sekitar pukul 10.17 WIB. Ia didampingi oleh tiga pengacara sekaligus.

"Saya Ferdinand Hutahaean datang memenuhi panggilan penyidik Bareskrim Polri, tim Siber untuk segera menuntaskan masalah ini agar bisa terang benderang jadi jernih dan tidak ada kesalahpahaman," kata Ferdinand kepada wartawan di Bareskrim Polri, Senin 10 Januari 2022 seperti dikutip DeskJabar.com dari PMJNews.

Dalam pemeriksaan tersebut, Ferdinand membawa barang bukti berupa riwayat kesehatan yang turut menjadi latar belakang dirinya mengunggah cuitan bermuatan SARA tersebut.

"Saya membawa salah satunya riwayat kesehatan, yang memang inilah penyebabnya bahwa yang saya sampaikan dari kemarin bahwa saya menderita sebuah penyakit sehingga timbulah percakapan antara pikiran dengan hati," lanjutnya.

Halaman:

Editor: Yedi Supriadi

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x