TOL CISUMDAWU Seksi 1 Sudah Dibuka, Tol CIGATAS Pekan Depan Mulai Dibangun. Ini Kata Ridwan Kamil

- 25 Januari 2022, 08:37 WIB
Gubenur Jabar Ridwan Kamil memastikan pekan depan Tol Cigatas mulai dibangun
Gubenur Jabar Ridwan Kamil memastikan pekan depan Tol Cigatas mulai dibangun /Instagram @pupr_bpjt/

Ridwan Kamil memastikan, ground breaking atau peletakan baru pertama Tol Cigatas akan dimulai pekan depan.

"Minggu depan ground breaking," tulis Ridwan Kamil di akun instagram nya menjawab pertanyaan @hendy_hidayat yang menanyakan kapan tol Cigatas dibangun.

Tol Cigatas merupakan Tol yang pembangunannya menjadi prioritas Presiden Jokowi dan dilaksanakan dalam dua tahap.

Untuk tahap pertama, Tol Cigatas dibangun dari Gede Bage Garut hingga Tasikmalaya. Dan konstruksinya dilakukan pada tahu 2022 hingga selesai tahun 2024.

Untuk tahap ke dua, pembangunan Tol Cigatas dilanjutkan dari ruas Tol Tasikmalaya hingga Cilacap yang dimulai pada tahun 2027 dan diperkirakan akan selesai Tahu  2029.

 Baca Juga: GEMPA BUMI MEGATHRUST Goncangannya Keras di Jakarta, Jawa Barat, Banten dan Lampung, BMKG Daryono Sarankan Ini

Tol Cigatas ini merupakan Tol terpanjang di Indonesia dengan panjang jalan mencapai 206,65 km dengan nilai investasi sebesar Rp 56 Triliunan.

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengatakan peletakan batu pertama Tol Cigatas akan dilakukan pada bulan Februari 2022 mendatang.

Pembangunan Tol Cigatas merupakan proyek infrastruktur yang dilakukan di Jawa Barat setelah mengalami masa pandemi Covid -19 yang berlangsung sejak tahun 2020 lalu.

Pekan depan Tol Cigatas yang ditunggu masyarakat di Priangan Timur ini mulai pembangunan karena lelang proyek nya sudah selesai dilakukan.

Halaman:

Editor: Sanny Abraham

Sumber: Instagram @ridwankamil PUPR


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x