ANEH, Anjing Pelacak TIDAK BISA Mengendus Jejak Pria Hilang Misterius di Cadas Pangeran Sumedang

- 18 November 2021, 19:21 WIB
Anjing Pelacak (K-9) tidak bisa nengendus jejak pria hilang misterius di Cadas Pangeran
Anjing Pelacak (K-9) tidak bisa nengendus jejak pria hilang misterius di Cadas Pangeran /Cirebon Raya/

DESKJABAR - Pencarian pria hilang di Cadas Pangeran Kabupaten Sumedang tidak hanya dilakukan oleh tim Gabungan Basarnas, TNI dan Polri juga melibatkan anjing pelacak atau biasa disebut K-9.

Penggunaan Unit Anjing pelacak (K-9) adalah untuk membantu kepolisian untuk mengendus jejak hingga barang bukti yang sedang dalam pencarian pihak Kepolisian.

Petugas gabungan bersama anjing pelacak dikerahkan sejak kamis pagi 18 November 2021 untuk menemukan Yana yang hilang di sekitar Cadas Pangeran. 

Baca Juga: MISTERI CADAS PANGERAN, Polisi Turunkan Anjing Pelacak, Endus Barang Milik Yana yang Tergeletak di Jalan

Baca Juga: TERBARU, Pencarian Pria Hilang Misterius di Cadas Pangeran Sumedang, Ini Kata Paranormal Mbah Mijan

Pencarian merupakan yang kedua kalinya sejak Yana dilaporkan hilang misterius oada Selasa malam di Cadas Pangeran.

Pencarian tim gabungan dan anjing pelacak dikerahkan di lokasi Cadas Pangeran dan daerah sekitar kemungkinan terdapat jejak yana.

Kepala Kantor SAR Bandung Deden Ridwansyah, mengatakan untuk pencarian pria hilang di Cadas Pangeran ini,  sesuai hasil pertimbangan pencarian di fokuskan menggunakan unit anjing pelacak (K-9).

"Untuk tim di siagakan apabila hasil endusan k9 menuju titik yang membutuhkan peralatan vertikal rescue," jelasnya seperti dikutip DeskJabar.com dari CirebonRaya.com.

Anjing pelacak tersebut, diarahkan dari posisi kemungkinan terakhir Yana berada sebelum dilaporkan hilang misterius di Cadas Pangeran.

Halaman:

Editor: Sanny Abraham

Sumber: Beragam Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x