UPDATE Mengungkap Kasus Subang, Polisi Diduga Akan Kesulitan Rekonstruksi Pembunuhan Ibu dan Anak

- 6 November 2021, 10:16 WIB
Kuasa Hukum dari Yosep, yaitu Rohman Hidayat berdiskusi dengan Kepala Desa Jalancagak, Indra Zainal Alim soal TKP rumah pembunuhan ibu dan anak di Jalancagak, Subang.
Kuasa Hukum dari Yosep, yaitu Rohman Hidayat berdiskusi dengan Kepala Desa Jalancagak, Indra Zainal Alim soal TKP rumah pembunuhan ibu dan anak di Jalancagak, Subang. /YouTube indra zainal chanel

DESKJABAR – Update, polisi diduga akan kesulitan melakukan rekonstruksi, mengungkap kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang setelah pembunuh ditemukan.

Mengapa demikian ? Prediksi dugaan itu muncul dari Kkuasa hukum atau pengacara dari pihak Yosep, yaitu Rohman Hidayat.

Ia mengaitkan dengan masuknya seorang Banpol dan menyuruh Danu ikut ke dalam tempat kejadian perkara (TKP) pembunuhan ibu dan anak di Subang itu.

Keterangan Rohman Hidayat itu, dilontarkan ketika berdiskusi dengan Kepala Desa Jalancagak, Indra Zainal Alim, yang juga paman dari Danu, sekaligus keponakan dan paman dari korban pembunuhan, yaitu Tuti Suhartini (55) dan Amalia Mustika Ratu (23).

Indra Zainal Alim yang sebenarnya juga berprofesi sebagai pengacara, tampaknya memahami persoalannya.

Baca Juga: UPDATE Kasus Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang, Konflik Antar Pengacara Memanas Soal Danu

Gambaran tersebut muncul pada YouTube indra zainal chanel, “Part 2 Ada apa!!?? Pa Rohman ke Kantor Desa Jalancagak,”, diunggah Sabtu, 6 November 2021.

“Masalah disuruh atau tidak disuruh, tinggal dibuktikan nanti. Yang ingin saya tahu, apa maksudnya datang ke sana ? Membersihkan itu apa memang disuruh, kepentingannya untuk apa ? ” ujar Rohman Hidayat.

Disebutkan Rohman Hidayat, TKP itu tidak dihuni, jadi biarkan saja sampai polisi menetapkan tersangka.

“Ingat, pada akhirnya TKP akan dijadikan tempat rekonstruksi,” ucap Rohman Hidayat, lalu dijawab Indra Zainal Alim, “Iya, betul,”

Rohman Hidayat kemudian mengatakan, anggaplah pelaku nanti ditemukan dan sudah membuat pengakuan. TKP itu akan diperlukan untuk rekonstruksi.

Baca Juga: Lanjutan Kasus Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang, Ahli Forensik Menghindari Goyang di TikTok

“Apakah mungkin, setelah ada orang lain diluar Inafis polisi, yang masuk ke TKP, akan dilakukan rekonstruksi ? Apakah akan sesuai dengan TKP awal ? Jelas akan berubah,” kata Rohman Hidayat.

Kemudian dijawab Indra Zainal Alim, “Betul..betul…ini saya mengerti Pak Rohman,” ujarnya.

Mendengar keterangan Rohman Hidayat itu, menurut Indra Zainal Alim, perlu diketahui publik, bahwa Pasal 221 ini bukan delik aduan, tapi murni.

“Tapi silahkan saja pihak penyidik yang memiliki kewenangan, apa pun yang terjadi di lapangan kita serahkan kepada pihak kepolisian,” ucap Indra Zainal Alim.

Penyidikan kasus pembunuhan Tuti Suhartini dan Amalia Mustika Ratu tampaknya sudah memasuki hari ke-78, pada Sabtu, 6 November 2021 ini.

Baca Juga: LANJUTAN Kasus Pembunuh Ibu dan Anak di Subang, Begini Gambaran Suasana Rumah Pembunuhan di Jalancagak

Namun tampaknya, polisi belum dapat menemukan pelaku pembunuh ibu dan anak di Subang itu.

Penyidikan terakhir dilakukan, diketahui adalah menanyai Danu sebagai saksi, karena masuk ke TKP rumah terjadinya pembunuhan dengan pengakuan karena disuruh seorang Banpol.

Namun sampai kini, Banpol bersangkutan belum ada kabar, siapa orangnya dan jika memang ada, apakah juga ditanyai polisi atau belum.

Yang terjadi, adalah juga saling silang pendapat diantara sesame pengacara, baik dari pihak Yosep yaitu Rohman Hidayat maupun Danu, yaitu Achmad Taufan Soedirjo selaku pemimpin ATS Lawfim.

Baca Juga: Update Kasus Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang, Danu Ternyata Punya Saudara Kembar

Yosep adalah suami dari Tuti Suhartini dan ayah dari Amalia Mustika Ratu, sedangkan Yoris adalah anak Yosep dan Tuti, serta kakak dari Amalia.

Sedangkan Danu, adalah masih saudara dari keluarga korban, begitu pula Kepala Desa Jalancagak, Indra Zainal Alim juga adalah keluarga mereka.

Sehingga, penyidikan oleh polisi masih berkutat di sekitar keluarga korban. Belum ada kabar, apakah polisi juga menyidik pihak lain. ***

Editor: Sanny Abraham

Sumber: Berbagai Sumber YouTube Indra Zainal Chanel


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah