STIE Ekuitas Meraih Predikat Terbaik se-Jabar dan Banten

- 8 Maret 2021, 19:52 WIB
Ketua STIE Ekuitas Prof. Dr. rer. nat M. Fani Cahyandito menerima penghargaan yang diserahkan oleh Kepala LLDIKTI Wilayah IV, Prof. Dr. Uman Suherman AS, M.Pd., di Hotel Aston Cirebon, Rabu, 17 Februari 2021.
Ketua STIE Ekuitas Prof. Dr. rer. nat M. Fani Cahyandito menerima penghargaan yang diserahkan oleh Kepala LLDIKTI Wilayah IV, Prof. Dr. Uman Suherman AS, M.Pd., di Hotel Aston Cirebon, Rabu, 17 Februari 2021. /STIE Ekuitas Bandung

“Alhamdulillah STIE Ekuitas menjadi yang pertama,” jelas Prof. Fani saat ditemui di kampusnya Jl. PHH. Mustofa Bandung, Senin (08/03/21).

Baca Juga: Vaksin Astra Zeneca Sebanyak 1,1 Juta Dosis Sudah Datang Ke Indonesia

Menurutnya, penghargaan ini juga menandakan bahwa STIE Ekuitas harus terus bekerja keras untuk memperoleh sesuatu yang lebih baik lagi. Terutama, dalam menambah kategori, seperti penelitian, kemahasiswaan, sumber daya manusia dan lainnya.

          “Ajang ini merupakan apresiasi yang diberikan LLDIKTI Wilayah IV kepada perguruan tinggi terbaik di Jawa Barat dan Banten atas kerja keras yang dilakukan dalam meningkatkan mutu pendidikan dan menciptakan sumber daya manusia yang unggul, berkualitas dan berdaya saing tinggi” jelas Prof. Fani.    

          Untuk diketahui, pada klasterisasi tahun 2020 ini, indikator yang digunakan untuk menilai kinerja perguruan tinggi pada aspek input antara proporsi lain dosen berpendidikan S3, proporsi dosen dalam jabatan lektor kepala dan guru besar, rasio jumlah dosen terhadap jumlah mahasiswa, jumlah mahasiswa asing, dan jumlah dosen bekerja sebagai di industri minimum 6 bulan. ***

                  

Halaman:

Editor: Kodar Solihat


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah