Group Band beraliran Slow Rock asal Bandung, Lochness. Eksistensi tiada henti Hingga buat Lagu Religi

- 28 Oktober 2022, 18:59 WIB
 Personil group band Lochness usai melakukan latihan di markas Lochness, kawasan Antapani Bandung beberapa waktu lalu.
Personil group band Lochness usai melakukan latihan di markas Lochness, kawasan Antapani Bandung beberapa waktu lalu. / Dicky Harisman/DeskJabar

DESKJABAR - Bandung dari dulu dikenal sebagai gudangnya musik rock, banyak penyanyi dan group band yang lahir dari kota Bandung.

Sebut saja Giant Step, Rhapsodia, Rudal, Sahara, U‘Champ, Raja, hingga Lochness. Tiga group band yang disebut terakhir masih eksis hingga saat ini.

Nama Lochness sangat lekat di mata pecinta musik rock pada era 1990 an dengan lagu-lagu slow rock nya yang melegenda.

Lagu-lagu  seperti   “Roxita”, “Menapak Jalan” dan  “Mengapa Kau Pergi” adalah deretan lagu kojo grup dengan vokalis utamanya Andre Gustian.

 Baca Juga: MAU Nonton Piala Dunia 2022 Qatar, Wajib Punya Kartu Hayya, Inilah Cara Pengajuan dan Keistimewaannya

Beberapa lamanya menjajal panggung-panggung musik Rock di kota kembang, grup band ini memiliki penggemar tersendiri.

Begitu mereka manggung, para penggemarnya sudah siap menikmati aksi panggung Andre Gustian (lead vocal), Ray Hendraman (lead guitar), Roodey Aboed (bass), Moel (keyboard), dan Handi (drum).

Pada tahun 1993 Lochness mengeluarkan album perdananya “Menapak Jalan” di bawah bendera perusahaan rekaman Metrotama Record.

Lengkingan suara Andre dan raungan gitaris  Ray Hendraman memberi kesan manis pada lagu slow rock ini.

Halaman:

Editor: Kodar Solihat

Sumber: Wawancara liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x