5 Tempat Wisata Bandung yang Dikelilingi Pegunungan, Hits Buat Liburan, Instagramable Untuk Healing

8 November 2022, 05:48 WIB
Inilah 5 tempat wisata Bandung yang dikelilingi pegunungan nan hijau, hits buat liburan, panorama super instagramable buat healing. /Feby Syarifah - DeskJabar/

DESKJABAR - Bandung dengan geografisnya yang dikelilingi pegunungan memiliki beberapa tempar wisata hits yang cocok buat liburan.

Tempat wisata Bandung yang dikelilingi pegunungan tersebut memiliki panorama hits, instagramable menyejukkan mata, sangat tepat dijadikan lokasi healing.

Tak heran jika tempat wisata Bandung dengan pegunungan di sekelilingnya tersebut sangat populer dan banyak dikunjungi travellers Tanah Air saat liburan.

Karena tempat wisata Bandung dengan panorama pegunungan di sekelilingnya yang instagramable tersebut memiliki udara sejuk.

Berikut ini DeskJabar merangkum 5 tempat wisata hits di Bandung, panorama instagramable, udara sejuk pas buat liburan dan healing:

Baca Juga: Resep Rum Balls, Cemilan Rumahan dengan Bahan Sederhana, Tapi Rasanya Seperti Buatan Restoran Internasional

1. Nimo Highland

Tempat wisata yang pertama ini merupakan salah satu yang terbaru tahun 2022 dan langsung hits di kalangan travellers Tanah Air, khususnya di masa liburan.

Nimo Highland sangat viral di media sosial karena memiliki panorama instaramable dengan dua ikonnya yakni bangunan khas Santorini dan jembatan berbentuk huruf U.

Berada di puncak perkebunan teh nan hijau, Nimo Highland juga dikelilingi pegunungan dengan udaranya yang sejuk khas Pangalengan, cocok buat healing.

Lokasinya berada di Desa Banjarsari, Kec. Pangalengan, Kab. Bandung.

Harga tiket masuk anak Rp 25.000,- dan harga tiket masuk dewasa Rp 35.000,-.

2. Taman Langit Pangalengan

Tak kalah hits, Taman Langit Pangalengan juga merupakan tempat wisata yang dikelilingi pegunungan nan hijau, sangat instagramable dan udaranya super sejuk.

Destinasi liburan ini layak banget untuk disambangi saat liburan, karena vibesnya sangat mendukung proses healing.

Ikon paling kece di objek rekreasi alam ini adalah sebuah jembatan kayu panjang berwarna merah yang dijadikan pijakan untuk naik ke puncak, spot foto favorit para pengunjung.

Lokasinya berada di Kp. Puncak Mulya, Jln. Cukul, Sukaluyu, Kec. Pangalengan, Kab. Bandung.

Harga tiket masuk dewasa Rp 10.000,- sedangkan untuk anak usia 7-12 tahun Rp 5.000,-.

Baca Juga: Dinar Khoirur Rooziqiin sukses gelar Dinar Cup 2022 kompetisi tenis meja antar pesantren dan umum di Bandung

3. Nuansa Riung Gunung 

Destinasi liburan hits berikutnya ini juga merupakan tempat wisata yang dikelilingi pegunungan nan hijau dengan hamparan perkebunan teh super instagramable.

Nuansa Riung Gunung merupakan salah satu objek rekreasi alam favorit warga setempat yang juga viral di media sosial.

Tak heran jika Nuansa Riung Gunung kerap dikunjungi travellers Tanah Air yang ingin menikmati keindahan alam nan eksotis.

Lokasinya berada di Desa Pulosari, Kec. Pangalengan, Kab. Bandung.

Harga tiket rekreasi Rp 10.000,- sedangkan harga tiket untuk camping Rp 25.000,-

4. Jembatan Gantung Rengganis

Tempat wisata berikutnya ini juga termasuk baru di tahun 2022, sangat hits dan viral di media sosial apalagi semenjak Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mempromosikan via instagram.

Jembatan Gantung Rengganis didaulat sebagai suspension bridge terpanjang se-Asia Tenggara karena memiliki panjang lintasan 370 meter dengan ketinggian 75 meter.

Panorama di sekitar jembatan gantung ini sangat instagramable, dikelilingi pegunungan nan hijau ditambah Kawah Rengganis sangat memukau netra cocok buat healing.

Lokasi destinasi liburan ini berada di kawasan Patengan, Cibuni, Ciwidey, Kab. Bandung.

Harga tiket masuk biasa Rp 70.000,- (jembatan gantung dan Kawah Rengganis saja).

Harga tiket masuk VIP (jembatan gantung, Kawah Rengganis, dan Glamping Lake Side Rancabali).

Baca Juga: Mengerjakan LK 1.2. PPG 2022 Eksplorasi Penyebab Masalah 3 Langkah Persiapan Wawancara dengan Pimpinan Sekolah

5. Wayang Windu Panenjoan

Objek rekreasi alam ini juga sangat recommended karena dikelilingi pegunungan, dengan kepulan asap dari sumber panas bumi sangat instagramable.

Wayang Windu Panenjoan merupakan tempat wisata yang layak banget dikunjungi saat liburan, karena atmosfer yang ditawarkan sangat bagus untuk proses healing.

Beberapa ikon favorit yang ada di destinasi ini antara lain jembatan kayu yang membelah perkebunan teh, wood deck dan pintu kayu seakan langsung menuju awan.

Lokasinya berada di Desa Banjarsari, Kec, Pangalengan, Kab. Bandung.

Harga tiket masuknya Rp 10.000,- per orang.

Itulah 5 tempat wisata Bandung yang dikelilingi pegununan nan hijau, sangat hits buat liburan karena memiliki panorama instagramable cocok buat healing.***

Editor: Feby Syarifah

Sumber: YouTube liputan

Tags

Terkini

Terpopuler