Horee..! Tik Tok Uji Coba Fitur Q&A, Kreator Bisa Komunikasi dengan Penggemar

- 21 Januari 2021, 09:28 WIB
ILUSTRASI TikTok.
ILUSTRASI TikTok. /

DESKJABAR  - Saat ini Tik Tok sedang menguji fitur Tanya Jawab Q&A yang memungkinkan pembuat konten dapat langsung menanggapi pertanyaan audiens dengan menjawab teks atau video.

Menurut  Tech Crunch seperti dilansir Antara, Kamis 21 Januari 2021, fitur ini berfungsi di video dan streaming langsung (Tik Tok LIVE), tetapi saat ini hanya tersedia untuk pembuat konten tertentu yang telah memilih untuk ikut serta dalam uji coba tersebut.

Tanya Jawab menjadi cara utama pembuat konten melibatkan penggemar di media sosial, dan telah terbukti sangat populer di sejumlah platform, salah satunya Instagram Stories.

Baca Juga: Jennie BLACKPINK Tertangkap Kamera Tanpa Makeup, BLINK pun Dibuat Terkejut

Baca Juga: LG Electronics Menarik Diri Sebagai Produsen Ponsel, Ini Email CEO Ke Karyawannya

Di TikTok, Tanya Jawab kini menjadi bagian besar dari pengalaman berkomentar pengguna, sebab banyak pembuat konten menanggapi komentar individu dengan mengunggah video baru yang menjelaskan jawaban mereka secara lebih rinci daripada komentar teks singkat.

Terkadang jawaban ini dimaksudkan untuk memperjelas atau menambahkan konteks, namun pembuat konten terkadang juga menanggapi perundungan dengan video tanggapan tersebut. Alhasil, bagian komentar Tik Tok tumbuh memainkan peran yang lebih besar dalam membentuk tren dan budaya Tik Tok.

Tanya Jawab juga merupakan sarana utama bagi pembuat konten untuk terlibat dengan penggemar saat melakukan streaming langsung. Tetapi akan sulit bagi pembuat konten untuk mengikuti banjir pertanyaan dan komentar melalui antarmuka obrolan langsung saat ini.

Sama seperti fitur "balas komentar dengan video" yang sudah ada, opsi Tanya Jawab memungkinkan pembuat konten menanggapi pertanyaan audiens mereka secara langsung. Pengguna dapat membuat komentar mereka sebagai pertanyaan dengan mengetuk tombol Tanya Jawab di kolom komentar video, atau mereka dapat mengirimkan pertanyaan langsung melalui link Tanya Jawab di halaman profil kreator.

Halaman:

Editor: Zair Mahesa

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x