Lieus Sungkharisma Aktivis Tionghoa yang Kerap Kritisi Presiden Jokowi Meninggal Dunia

- 25 Januari 2023, 08:23 WIB
Lieus Sungkharisma meninggal dunia pada Selasa 24 Januari 2023 sekitar pukul 21.00 WIB di RS Pondok Indah, Bintaro, Tangerang Selatan.
Lieus Sungkharisma meninggal dunia pada Selasa 24 Januari 2023 sekitar pukul 21.00 WIB di RS Pondok Indah, Bintaro, Tangerang Selatan. /Net/

Selain itu, Lieus Sungkharisma juga merupakan pendukung pasangan Agus Harimurti Yudhoyono dan Sylviana Murni pada pemilihan umum Gubernur DKI Jakarta 2017.

Lieus Sungkharisma yang memiliki nama Tionghoa Li Xue Xiung, lahir 11 Oktober 1959 di Cianjur, Jawa Barat. Ia adalah aktivis sosial Indonesia yang berketurunan Tionghoa.

Baca Juga: Jerih Payah Dedi Mulyadi Sulap Tambang Pasir Jadi Kawasan Wisata, Zaman Bupati Anne Ratna Penerima Manfaatnya

Semasa hidup Lieus Sungkharisma pernah menjabat berbagai posisi di sejumlah organisasi, seperti Ketua Umum Partai Reformasi Tionghoa Indonesia (PARTI).

Kemudian Wakil Bendahara Depinas SOKSI (Dewan Pimpinan Nasional Sentral Organisasi Karyawan Swadiri Indonesia) periode 1986-1991, Ketua di DPP AMPI (Angkatan Muda Pembaruan Indonesia), dan DPP KNPI (Komite Nasional Pemuda Indonesia), dll.***

Halaman:

Editor: Zair Mahesa

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x