Rinto dan Jejes dari Bandung, Dua Peserta Pertama yang Dipulangkan dari MasterChef Indonesia Season 10

- 1 Januari 2023, 21:01 WIB
Jejes dari Bandung yang membuat Banana Cake, bersama Rinto menjadi dua peserta yang dipulangkan lebih awal dari MasterChef Indonesia Season 10
Jejes dari Bandung yang membuat Banana Cake, bersama Rinto menjadi dua peserta yang dipulangkan lebih awal dari MasterChef Indonesia Season 10 /Tangkapan layar RCTI/

 

 

DESKJABAR - Rinto dan Jejes dari Bandung menjadi dua peserta MasterChef Indonesia Season 10 yang pulang lebih awal dari 24 peserta yang tampil di hari pertama memasak di Galery.

Rinto dan Jejes asal Bandung tersingkir setelah masakan yang bertema buah buahan di babak presure tes, paling buruk ketimbang tiga peserta lainnya yaitu Rommy, Nisa dan Rahman.

Di babak presure tes, Rinto membuat Apel Brownies, sedangkan Jejes membuat Banana Cake. Kemudian Rommy membikin Orange Brown Butter, Nisa memasak Pindang Ikan Dori dengan sambal mangga dan Rahman membaut Pisang Ijo.

Baca Juga: MasterChef Indonesia Season 10 Hari ini, Arnold Buang Dua Hidangan Makanan dari Peserta, Renata Marah Besar

Saat Rinto menyajikan hidangan Apel Brownies ketiga juri MasterChef Indonesia Season 10  yaitu Chef Juna, Chef Renata dan Chef Arnold yang menilai pada dasarnya kue Apel Brownies dari segi rasa cukup enak.

"Ini menurut saya lebih ke puding dari pada brownies," ujar Arnold.

"Dari segi rasa tidak masalah, namun garnis apel bisa di potong lebih tipis atau masukan dalam adonan tidak disimpan begitu saja diatas brownies," ujar Renata.

"Kenapa bikin brownies, dari segi karakter brownnies dan dari segi rasa benar itu brownies, tapi kalau dari segi tektur itu bukan brownies," kata Juna.

Baca Juga: Yuk Wisata Kulineran di Jakarta! Ini 5 Tempat Kuliner yang Terkenal Enak, Mantap, Legendaris hingga Favorit

Halaman:

Editor: Ferry Indra Permana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x