Anda Suka Makan Belut ? Ini Cara Menghilangkan Bau Amis untuk Dimasak, Olahan Perikanan

- 28 Desember 2022, 09:30 WIB
Ada cara menghilangkan bau amis pada belut untuk dimasak, olahan perikanan.
Ada cara menghilangkan bau amis pada belut untuk dimasak, olahan perikanan. /Twitter @KKP RI @kkpgoid


DESKJABAR – Diantara sebagian orang ada yang suka makan hewan belut, ada yang dibuat dendeng, digoreng, atau menu lain.

Hewan berbentuk panjang ditangkap di sawah ini, merupakan makanan unik yang sebenarnya cukup banyak orang suka.

Ketika makan belut yang sudah dimasak, berbeda selera orang, ada yang menyenangi aroma amis hewan itu, tetapi banyak juga yang tidak suka aroma amis itu.

Baca Juga: Budidaya Ikan Mas Ukuran Diminati Konsumen, Usaha Perikanan Jawa Barat

Petunjuk cara dan bahan agar belut tidak amis

Ada bahan dan cara menghilangkan bau amis pada belut untuk dimasak, sehingga olahan perikanan ini menjadi makanan sangat lezat tanpa menimbulkan keraguan.

Ciri khas hewan belut adalah sangat licin, sehingga sering lolos dari tangkapan kita, dan memerlukan trik agar tidak bisa bergerak.

Pihak Kementerian Kelautan dan Perikanan melalui Instagram @kkpgoid, pada Minggu, 25 Desember 2022, memberikan petunjuk cara menghilangkan bau amis pada hewan belut untuk dimasak.

Baca Juga: Budidaya Udang Vaname Bisa di Air Tawar dan Pekarangan Rumah, Peluang Usaha Perikanan

Ada pun caranya adalah :
1. Taburi belut dengan garam, simpan dalam wadah lalu taburi garam secukupnya tergantung beraoa ekor disimpan. Biarkan hewan belut itu sampai pingsan.
2. Lumuri belut dengan perasan air jeruk nipis, ini sebagai cara menghilangkan bau amis pada belut. Biarkan selama 5 menit, lalu cuci di bawah air mengalir dengan menggosok perlahan untuk meluruhkan lendirnya.
3. Bersihkan kotoran belut, buat sayatan di bagian perut belut dan buang isinya sampai bersih. Jika isi perut tidak sampai bersih, akan menyebabkan daging belut terasa pahit dan bau amis.
4. Bilas berkali-kali, setelah dibersihkan belut perlu dibilas berkali-kali agar lebih bersih. Setelah dipotong, belut biasanya mengeluarkan darah.
5. Taburi parutan jahe, setelah dibersihkan secukupnya untuk mengurangi bau amis pada belut.
Nah, setelah proses ini, barulah belut dapat dimasak sesuai selera, bisa digoreng, dibuat dendeng, maupun dimasak lainnya.

Baca Juga: Cimalaka, Sumedang, Ikon Air Bersih yang Bikin Sejuk Mata Para Pelintas dan Usaha Perikanan Air Tawar

Halaman:

Editor: Kodar Solihat

Sumber: Instagram @kkpgoid


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x