Kapan, Tanggal Berapa Puasa Asyura dan Tasua 2022, Apa Keutamaan Puasa Asyura? Ini Kata Khalid Basalamah

- 5 Agustus 2022, 20:15 WIB
Keutamaan puasa Asyura dan Tasua. / Pixabay.com / Mohamed_hassan/
Keutamaan puasa Asyura dan Tasua. / Pixabay.com / Mohamed_hassan/ /

DESKJABAR - Bulan Muharram merupakan salah satu bulan mulia dalam Islam, selain Daulqadah, Dzulhijjah dan Rajab.

Di bulan Muharram ini juga terdapat dua hari yang istimewa dimana Rasulullah SAW memerintahkan umat Islam untuk berpuasa.

Rasulullah SAW memerintahkan umat Islam untuk melakukan puasa sunnah pada tanggal 9 dan 10 Muharram, atau tanggal 7-8 Agustus 2022.

Baca Juga: Isi Chat Antara Tasyi Athasyia dan Tasya Farasya Tersebar di Medsos, Netizen: Sampai Kapan Drama Ini Berakhir?

Puasa sunnah yang memiliki nilai istimewa itu disebut dengan puasa Tasu'a dan Asyura.

Barang siapa yang berpuasa pada dua hari tersebut di bulan Muharram, maka akan mendapatkan ganjaran yang luar biasa besar.

"Bulan Muharram tanggal 9 dan tanggal 10 ada sunnahnya kita puasa 2 hari. Sebagaimana Nabi Shallallahu alaihi wasallam perintahkan kita puasa di hari Tasu'a dan Asyura," kata Ustadz Khalid Basalamah.

Lebih lanjut, Ustadz Khalid Basalamah menjelaskan bahwa Tasu'a diambil dari kata tis'ah yakni sembilan, dan Asyura dari kata asr yang berarti 10 Muharram.

Ada pahala yang luar biasa besar jika seseorang menjalankan puasa di hari Asyura.

Oleh karena itu Rasulullah SAW sangat menganjurkan umatnya untuk menjalankan puasa Asyura dan Tasu'a.

Halaman:

Editor: Yedi Supriadi

Sumber: YouTube Lentera Islam


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x