Pesugihan Kuntilanak, Satu Kampung Pernah Ketakutan, Adakah Kisah Nyata ? Buya Yahya Menjelaskan

- 23 November 2021, 12:55 WIB
Ilusrasi kuntilanak dalam film jadul Sundel Bolong, dan Buya Yahya
Ilusrasi kuntilanak dalam film jadul Sundel Bolong, dan Buya Yahya /kolase YouTube Mr. Yoss dan YouTube Al-Bahjah TV

DESKJABAR – Isu pesugihan kuntilanak, satu kampung penduduknya pernah ketakutan, disebutkan kisah nyata, soal itu Buya Yahya menjelaskan.

Namun kalau pun ternyata bukan kisah nyata, anggap saja kisah setan kuntilanak ini sebagai cerita horror yang mengasyikan.

Paling tidak, cerita kuntilanak gentayangan atau pesugihan kuntilanak pernah digemari masyarakat pada sejumlah stasiun radio pada tahun 1980-an lalu.

Dan secara umum, kisah kuntilanak gentayangan adalah digambarkan setan wanita yang mengincar bayi yang baru lahir.

Baca Juga: Ciri-Ciri Masakan Soto Pakai Penglaris Pesugihan Ludah Setan Pocong, Buya Yahya Menjelaskan Hukumnya

Digambarkan dalam cerita maupun film, setan kuntilanak memiliki tampilan wanita berambut panjang menutupi wajah, pakaian putih, dengan punggung bolong, yang muncul dari pepohonan lebat.

Ada pun tanda-tanda munculnya setan kuntilanak, adalah angin yang tiba-tiba bertiup kencang. Lalu, terdengar suara wanita tertawa-tawa melengking.

Nah, yang sering ketiban sial disatroni kuntilanak, dalam kisah di radio maupun film, adalah orang-orang yang meronda lalu berlarian ketakutan.

Kisah kuntilanak gentayangan melalui pesugihan, muncul pula pada YouTube MV77,  “Kisah Nyata Terror Pesugihan Kuntilanak Mengusik Seluruh Warga di Kampung Ini !” diunggah 28 Mei 2021.

Halaman:

Editor: Sanny Abraham

Sumber: Berbagai Sumber Youtube Al Bahjah TV YouTube MV77


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x