Menabrak Kucing, Bagaimana Hukumnya ? Buya Yahya dan Ustadz Firanda Andirja Menjelaskan

- 17 November 2021, 10:12 WIB
Buya Yahya, Ustadz Firanda Andirja, dan kucing, bagaimana hukumnya menabrak kucing ?
Buya Yahya, Ustadz Firanda Andirja, dan kucing, bagaimana hukumnya menabrak kucing ? /kolase YouTube Al-Bahkah TV, YouTube Taman Surga, dan foto DeskJabar

DESKJABAR – Adanya mitos menabrak kucing masih dipercayai oleh sebagian orang pada masa kini, takut mengalami celaka.

Adalah ulama asal Cirebon, Buya Yahya dan Ustadz Firanda Andirja, menjelaskan mitos soal menabrak kucing yang masih dipercaya dan bagaimana hukumnya.

Disebutkan, memang masih ada orang yang percaya, kalau menabrak kucing beranggapan akan mengalami kecelakaan atau mengalami sial.

Terkait adanya mitos ini, Buya Yahya menjelaskan, bahwa mitos menabrak kucing ini bahkan masih dipercaya oleh orang berpendidikan.

Bahkan, orang percaya mitos menabrak kucing ini, ada yang mengkafani bangkai kucing tersebut.

Baca Juga: Lanjutan Mencari Pembunuh Ibu dan Anak di Subang, Nasib Roh Orang Dibunuh, Buya Yahya Menjawab

“Kalau menabrak kucing, itu bangkainya dipindahkan dan dikubur, karena kucing tidak membuat celaka,” ujar Buya Yahya.

Dijelaskan, jika kita menabrak kucing, ya tidak ada pengaruhnya sama sekali.

Soal hukumnya percaya mitos menabrak kucing, Buya Yahya menjelaskan, “Itu adalah khurafat”, alias sesuatu di luar yang diajarkan oleh Islam.

Halaman:

Editor: Sanny Abraham

Sumber: Youtube Al-Bahjah TV YouTube Taman Surga


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x