Curhatan Marc Klok, Penentu Laga Timnas Indonesia VS Timnas Malaysia Raih Perunggu SEA Games 2022

- 23 Mei 2022, 16:43 WIB
Jadi penentu perebutan perunggu SEA Games 2022 Timnas Indonesia VS Timnas Malaysia, ini kata Marc Klok
Jadi penentu perebutan perunggu SEA Games 2022 Timnas Indonesia VS Timnas Malaysia, ini kata Marc Klok /PSSI/

Di awal drama adu penalti, ternyata ia didaulat untuk menjadi penembak ketiga oleh sang pelatih, Shin Tae-yong

“Sebelum adu penalti, coach Shin suruh saya ambil (penalti) yang ketiga. Namun saya punya firasat dan bilang mau ambil penalti kelima. Lalu coach bilang oke dan momentumnya datang,” ujar Marc Klok.

Ia sendiri sadar beratnya beban menjadi eksekutor kelima. Namun Marc Klok percaya diri karena sudah mengasahnya dalam latihan.

Baca Juga: Pramudya Kusumawardana dan Yeremia Rambitan, Jadi Atlet TERFAVORIT SEA Games 2022 di Tengah Dominasi Vietnam

“Saya tahu kalau saya cetak gol, kita peringkat ketiga. Namun kalau gagal, netizen siap menghancurkan saya,” ujar pria kelahiran 20 April 1993 itu menambahkan.

Namun akhirnya ia senang karena bisa mengeksekusi dengan baik tendang penalti penentu kememangan di SEA Games 2022 tersebut.

“Saya senang dan tenang saat mengambil penalti karena sudah tahu mau menendang ke arah mana. Setiap usai latihan, saya selalu berlatih menendang penalti,” kata Marc Klok lagi.

Meraih medali perunggu SEA Games 2022 menjadi penanda debut Klok berseragam Timnas Indonesia.

Perasaan pemain berdarah Belanda itu pun campur aduk. Di satu sisi, ia senang karena tperungguidak pulang dengan tangan kosong, tapi ia juga kurang puas dengan pencapaiannya itu.

“Target saya emas jadi tidak sepenuhnya senang. Namun oke, ini baru awal dan juga sebuah prestasi yang tidak akan dilupakan dalam hidup saya,” ujarnya lagi.

Halaman:

Editor: Sanny Abraham

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah