Laga Big Match PLN Mobile Proliga 2023 Hari Ini Live di MOJI, Jakarta LaVani vs Bhayangkara Presisi

18 Februari 2023, 10:02 WIB
Tim putra Jakarta Bhayangkara Presisi saat melawan Jakarta BNI di PLN Mobile Liga 2023 /Humas Proliga/

 

DESKJABAR - Laga big match di PLN Mobile Proliga 2023 hari ini live di MOJI yang mempertemukan juara bertahan Jakarta LaVani Allo Bank berhadapan dengan Bhayangkara Presisi.

Pertandingan Jakarta LaVani Allo Bank vs Bhayangkara Presisi ini akan tersaji di putaran dua seri pamungkas PLN Mobile Proliga 2023 di GOR UNY Yogjakarta, Sabtu 18 Februari mulai pukl 18.10 WIB.

Kedua tim saat ini berada di posisi dua besar klasemen PLN Mobile Proliga 2023. LavAni berada di puncak klasemen dengan raihan 35 poin setelah mengemas 12 kali kemenangan dan baru mengalami satu kekalahan. Sedangkan Bhayangkara Presisi berada di posisi kedua dengan 31 poin.

Baca Juga: Hari Ini 27 Rajab - 18 Februari Peringati Isra Mi'raj, Peristiwa Luar Biasa yang Dialami Nabi Muhammad SAW

Bagi tim milik Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) ini, laga nanti menjadi kesempatan untuk membalas kekalahan dari Bhayangkara.

Pada pertandingan sebelumnya yang terjadi di putaran pertama seri ketiga di Palembang, LavAni dipaksa menyerah dari Jakarta Bhayangkara Presisi dengan skor 2-3 (25-21, 25-22, 18-25, 29-31, 10-15).

Dengan demikian, pada laga malam nanti menjadi pertandingan besar, sekaligus menutup babak penyisihan untuk dilanjutkan ke babak final four yang akan bergulir di GOR Tri Dharma Gresik, 23-26 Februari 2023.

Baca Juga: Jadwal Tayang dan Harga Tiket Film Para Betina Pengikut Iblis di Bioskop XXI, CGV dan CInepolis

Bagi kedua tim, laga nanti sudah tidak berpengaruh apapun, selain adu gengsi dan rasa ingin membalas kekalahan yang akan dimalanai LavAni.

Pasalnya keduanya sudah memastikan satu tempat di final four bersama Jakarta STIN BIN dan Surabaya Samator atau Jakarta BNI.

Asisten pelatih Jakarta LaVani Samsul Jais mengatakan persiapan terus dilakukan dengan matang, sebelum menjalani pertandingan melawan Jakarta Bhayangkara Presisi.

"Setiap selesai pertandingan kami selalu melakukan evaluasi dan jika ada yang kurang kami langsung latihan," katanya.

Baca Juga: Uu Ruzhanul dan Ridwan Kamil Mulai Memanas Terjadi Silang Pendapat Soal Restu Calon Gubernur Jabar 2024

Hal yang sama disampaikan salah satu andalan pemain LaVani, Fahry Septian mengatakan pada laga terakhir di Yogyakarta, timnya akan menghadapi Bhayangkara Presisi.

"Kami akan berusaha meraih hasil yang terbaik, yang jelas kami sudah melakukan evaluasi setelah laga di Palembang," katanya.

Kekalahan di Palembang dari Bhayangkara Presisi jelas cukup menyakitkan bagi tim juara bertahan Proliga itu karena berdampak gagalnya Jakarta LaVani menjuarai putaran pertama PLN Moble Proliga 2023, yang akhirnya diambil oleh Bhayangkara.

Baca Juga: Tempat Wisata Nganjuk, Hits dan Instagramable, Cocok untuk Healing

Berikut jadwal pertandingan PLN Mobile Proliga 2023, Sabtu 18 Februari.

1. Putra Jakarta Pertamina Pertamax vs Surabaya BIN Samator pukul 13.40 WIB.

2. Putri Jakarta Popsivo Polwan vs Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia pukul 16.00 WIB.

3. Putra Jakarta LaVani Allo Bank vs Jakarta Bhayangkara Presisi pukul 18.10 WIB.***

Editor: Ferry Indra Permana

Sumber: Antara

Tags

Terkini

Terpopuler