Pemerintah Undang Lembaga – Lembaga Pelatihan, Ikuti Seleksi Sebagai Penyedia Pelatihan Program Kartu Prakerja

- 10 Januari 2023, 16:42 WIB
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, sekaligus Ketua Komite Cipta Kerja, Airlangga Hartarto/Instagram @prakerja.go.id
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, sekaligus Ketua Komite Cipta Kerja, Airlangga Hartarto/Instagram @prakerja.go.id /

DESKJABAR – Pemerintah Undang Lembaga – Lembaga Pelatihan, Ikuti Seleksi Sebagai Penyedia Pelatihan Program Kartu Prakerja, karena program ini akan fokus pada pelatihan untuk peningkatan kompetensi dan keterampilan

Lembaga-lemabag pelatihan yang akan bergabung dengan ekosistem Program Kartu Prakerja, di haruskan mendaftar dan mengikuti seleksi melalui platform digital yang telah bekerjasama dengan Kartu Prakerja.

Program Kartu Prakerja dengan sistem skema normal, akan lebih banyak pelatihan yang dibutuhkan, oleh karena itu, dibutuhkan pula lebih banyak lembaga-lembaga penyedia pelatihan.

Baca Juga: Program Kartu Prakerja Dilanjutkan! Semester I 2023 Gelombang Baru Dibuka, Syarat dan Cara Daftar Pakai HP

Dikutip dari Instagram @prakerja.go.id. Selaras dengan Perpres Nomor 113 Tahun 2023, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, sekaligus sebagai Ketua Komite Cipta Kerja, Airlangga Hartato memastikan, Program Kartu Prakerja terus berlanjut pada tahun 2023, dengan skema normal.

“Ya, terus berlanjut dengan skema normal,” ujar Airlangga menegaskan.

Fokus Pengembangan Pelatihan

Program Kartu Prakerja tahun 2023 menggunkan sistem skema normal, itu artinya lebih di fokuskan pada pelatihan-pelatihan untuk meningkatkan kompetensi.

Implementasi program tersebut akan mulai dijalankan pada triwulan pertama tahun 2023, dan akan menyasar sejumlah bidang pelatihan keterampilan tertentu yang paling dibutuhkan dimasa kini dan akan datang.

Halaman:

Editor: Yedi Supriadi

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x