Pesan Wakil Presiden Ma'ruf Amin di Istana Negara, Sambut HUT RI 77, Bangun Semangat Hadapi Krisis

- 17 Agustus 2022, 11:10 WIB
Wakil Presiden, K.H. Ma'aruf Amin bersama Istri menghadiri Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI ke 77 di Istana Merdeka, Rabu 17 Agustus 2022
Wakil Presiden, K.H. Ma'aruf Amin bersama Istri menghadiri Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI ke 77 di Istana Merdeka, Rabu 17 Agustus 2022 /Twitter @Kiyai_MarufAmin

DESKJABAR - Wakil Presiden, Ma’aruf Amin berikan pesan ini untuk menyambut HUT RI 77 di Istana Negara pada Rabu 17 Agustus 2022.

Upacara HUT RI 77 dengan tajuk Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan sedang berlangsung di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu 17 Agustus 2022.

Upacara pengibaran Bendera Merah Putih telah berlangsung sejak pukul 09.00 WIB.

Dalam kesempatan ini, Ma'aruf Amin sampaikan pesan ini :

“Indonesia sedang mempersiapkan diri mengajak seluruh warga untuk membangun semangat kembali. Semangat empat puluh lima. Semangat Keikhlasan. Untuk memenuhi panggilan tanah air.”

Baca Juga: Ucapan HUT 77 RI dan Dirgahayu Republik Indonesia 17 Agustus 2022 Pesohor, Ada yang Menghubungkan dengan Sambo

“Kalau dulu tahun 1945 menghadapi musuh memerdekakan diri. Sekarang kita menghadapi dua hal. yaitu pemulihan akibat tempaan Covid kemudian kita akan bersiap menghadapi tantangan baru seperti krisis ekonomi, krisis pangan, krisis energi,”

“Makanya tema kita dalam menyambut ulang tahun ini adalah ‘Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat’. Oleh karena itu, kita mengharapkan seluruh bangsa Indonesia meninggalkan ego pribadi, ego kelompok. Tapi, kita bersama membangun nasionalisme, membangung kembali bangsa kedepannya,“

Sebagaimana yang telah diberitakan, upacara ini dihadiri sekitar 3000 warga.

Halaman:

Editor: Ririn Fitri Astuti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x