Prioritas Pembangunan Tol Getaci Tidak Hanya Sampai Tasikmalaya Tapi ke Ciamis, INI KATA MENTERI PUPR

- 8 Juni 2023, 04:30 WIB
Info grafis proyek jalan Tol Getaci. Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono menegaskan, prioritas pengerjaan jalan tol ini tidak hanya sampai Tasikmalaya, tapi sampai ke Ciamis, Jawa Barat.
Info grafis proyek jalan Tol Getaci. Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono menegaskan, prioritas pengerjaan jalan tol ini tidak hanya sampai Tasikmalaya, tapi sampai ke Ciamis, Jawa Barat. /Antara/

DESKJABAR - Pembangunan proyek jalan Tol Getaci terus berproses. Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono menegaskan, prioritas pengerjaan jalan tol ini tidak hanya sampai Tasikmalaya, tapi sampai ke Ciamis, Jawa Barat.

"Ini yang paling dibutuhkan, saya kira kita akan mengerjakan yang bagian Gedebage hingga Ciamis terlebih dahulu," ujar Basuki di Jakarta, dikutip DeskJabar.com dari Antara, Rabu 7 Juni 2023.

Ditegaskan Basuki, Kementerian PUPR tetap melanjutkan proyek Jalan Tol Getaci (Gedebage-Tasikmalaya-Cilacap), termasuk merencanakan tender ulangnya.

Baca Juga: DI TITIK Awal Tol Getaci di Gedebage Diusulkan Ada Destinasi Wisata Baru, Akses UMKM Tasikmalaya Makin Mudah

“Namun dikarenakan panjang jalan tol ini yang terlalu panjang maka akan dibatasi terlebih dahulu sampai Ciamis”, ujarnya.

Panjang jalan Tol Getaci dari Gedebage hingga dengan Ciamis sendiri, jelas Basuki kemungkinan dapat mencapai 108 kilometer.

Terkait tender ulang proyek Jalan Tol Getaci yang belum juga dilakukan, Basuki mengatakan tender baru akan dilakukan sekarang karena mempertimbangkan medan proyek Tol Getaci yang berat dan menantang.

Sementara itu dilansir dari YouTube Sawah Ndeso, Direktur Jenderal Pembiayaan Infrastruktur Kementerian PUPR, Herry Trisaputra Zuna mengatakan, pihaknya saat ini baru menerima dokumen lelang ulang proyek Tol Getaci dalam tahap kajian mengenai lingkup proyek yang akan dilelang ulang.

Halaman:

Editor: Zair Mahesa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x