Jalan Alternatif ke Pasar Bogor dan Suryakencana, Melalui Kampung Wisata Pulo Geulis Inilah Info Selengkapnya

- 6 Juni 2023, 08:01 WIB
Walikota Bogor, Bima Arya Sugiarto memastikan penunjuk arah jalan alternatif menuju pasar Bogor dan Suryakencana, di kawasan Kampung Pulo Geulis Senin, 5 Juni 2023
Walikota Bogor, Bima Arya Sugiarto memastikan penunjuk arah jalan alternatif menuju pasar Bogor dan Suryakencana, di kawasan Kampung Pulo Geulis Senin, 5 Juni 2023 /Instagram@bimaaryasugiarto/

DESKJABAR – Jalan Alternatif menuju pasar Bogor dan Suryakencana, khusus bagi para pejalan kaki dari wilayah timur melalui daerah Babakan Peundeuy – Pulo Geulis – Babakan Pasar, bisa dilakukan menyusuri jalan setapak perkampungan padat penduduk di tengah kota Bogor.

Bagi masyarakat yang memiliki kepentingan ke pasar Bogor maupun  ke Surya kencana, dengan berjalan kaki dapat menggunakan jalan alternatif dari Babakan peundeuy melalui jembatan gantung menuju Pulo Geulis, dari Pulo Geulis menyebrang melalui jembatan menuju Babakan Pasar lalu menuju pasar Bogor dan Suryakencana.

Baca Juga: INGAT, Hari Ini 6 Juni 2023 Pendaftaran Tahap 1 PPDB Jabar 2023 Dimulai, Simak Syarat Umum dan Khususnya

Apabila anda berjalan kaki ke pasar Bogor dan Suryakencana, ikuti petunjuk arah yang dibuat oleh Pemerintah kota (Pemkot) Bogor @dinaspuprkotabogor dari mulai jalan masuk disamping SDN Bangka, di setiap persimpangan gang jangan lupa perhatikan petunjuk arah agar tidak nyasar.

Informasi jalan alternatif menuju pasar Bogor dan Suryakencana diketahui dari status dan video yang diunggah di Instagram @bimaaryasugiarto, sebagaimana dilihat DeskJabar.com pada Selasa dini hari tadi.

Dalam tayangan video tersebut terlihat Walikota Bogor, Bima Arya didampingi sejumlah pejabat dan ASN terkait menyusuri dan memastikan jalur alternatif menuju pasar Bogor dan Suryakencana.

“Warga Bogor  kalau mau menuju pasar Bogor, turun dari SD Bangka dengan menyusuri gang – gang dengan memperhatikan plang-plang supaya tidak nyasar,” kata Bima Arya.

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Berbagai Sumber Instagram@bimaaryasugiarto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x