Polres Garut Buat Konten Tangkap Preman Jalanan, Warga Keluhkan ‘Pak Ogah’

- 1 Juni 2023, 19:14 WIB
 Polres Garut, munculkan film pendek atau konten  adegan polisi menangkap preman di jalanan, namun ada netizen keluhkan soal “Pak Ogah
Polres Garut, munculkan film pendek atau konten adegan polisi menangkap preman di jalanan, namun ada netizen keluhkan soal “Pak Ogah /Instagram @satlantaspolresgarut

DESKJABAR – Program Polisi RW di Jawa Barat, diharapkan pula oleh warga dapat meningkatkan keamanan dan kenyamanan lingkungan. Misalnya Polres Garut, munculkan film pendek atau konten, berupa adegan polisi menangkap preman di jalanan, namun ada netizen keluhkan soal “Pak Ogah”.

Polres Garut, munculkan adegan film pendek konten penanganan preman jalanan yang melakukan pemalakan kepada pengendara. Kisahnya, berjudul “Aku Seorang Polisi RW” a Film by Polres Garut, memunculkan preman Dadang Cakcak. Nah, film pendek itu berkaitan sosialisasi Polisi RW di Garut.

Kembali soal film pendek dibuat Polres Garut bertema polisi RW menangani preman jalanan itu diunggah Instagram @satlantaspolresgarut, diunggah Kamis, 1 Juni 2023. Ceritanya, di jalanan muncul preman memalak pengendara. Pihak korban kemudian lapor polisi yang cepat tanggap lalu menangkap si preman bernama Dadang Cakcak.

Ditulis pula, Hayo siapa polisi RW mu, belum tau? Kami bantu carikan, komen di bawah nama Desa dan RW mu berapa ygy ????????????????????????

Baca Juga: Polisi RW, Warga Kabupaten Bandung : Bisakah Membersihkan ‘Pak Ogah’ ?

Pujian dan aspirasi warga

Banyak respon warga Garut terhadap film pendek itu, baik memuji karena suka melihat film pendek itu. Apalagi, adegan film itu khas mengena dengan masyarakat Sunda. Kemudian, pada komentar   banyak juga menyampaikan aspirasi berkaitan adanya Polisi RW.

Diantara sejumlah netizen yang menanggapi Polisi RW, ada yang juga menyampaikan keluhan soal fenomena banyaknya “pak ogah” di Garut belakangan ini. “Pak Ogah” adalah julukan umum kepada para pengatur lalu-lintas liar, yang bermunculan di pertigaan dan perputaran jalan.

Halaman:

Editor: Kodar Solihat

Sumber: Instagram @satlantaspolresgarut


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x