PILGUB JABAR 2024: Jalan Terbuka Bagi Dua Figur Ini Jika Ridwan Kamil ke DKI Jakarta, SIAPA PALING BERPELUANG?

- 25 Mei 2023, 07:20 WIB
Belakangan ini mucul kabar bahwa Ridwan Kamil yang masa jabatannya sebagai Gubernur Jabar akan berakhir pada 5 September 2023, masuk ke dalam radar calon gubernur (Cagub) DKI Jakarta 2024. Jika benar, jalan terbuka lebar bagi dua figur lainnya di Pilgub Jabar 2024.
Belakangan ini mucul kabar bahwa Ridwan Kamil yang masa jabatannya sebagai Gubernur Jabar akan berakhir pada 5 September 2023, masuk ke dalam radar calon gubernur (Cagub) DKI Jakarta 2024. Jika benar, jalan terbuka lebar bagi dua figur lainnya di Pilgub Jabar 2024. /Tangkapan layar/Net/

Kabar santer tersiar, konon kepindahan Dedi Mulyadi ke Gerindra dalam upaya memuluskan pencalonannya untuk maju sebagai
Cagub di Pilgub Jabar 2024 karena di Golkar ada Ridwan Kamil.

Kepindahan Dedi Mulyadi ke Gerindra itu disebut-sebut sangat menguntungkan partai besutan Prabowo Subuanto. Pasalnya
Dedi Mulyadi telah memiliki basis atau massa yang kuat di Jawa Barat.

Dedi Mulyadi dianggap sukses dan dekat dengan rakyatnya. Dedi Mulyadi memiliki investasi suara yang bisa menjadi modal kuat pencalonannya.

Hal ini bisa dibuktikan salahsatunya dengan apapun konten Youtube-nya selalu menjadi viral. Saat berita ini dibuat Kamis
25 Mei 2023, kanal Youtube pribadinya @Kang Dedi Mulyadi ini memiliki subscriber 4 juta lebih.

Dalam kanal Youtubenya itu pula, Dedi Mulyadi kerap mengupload konten tentang bagiamana ia selalu respek dan senantiasa hadir di tengah masyarakat yang sedang memiliki masalah sekaligus memberikan solusinya.

Dedi Mulyadi sebenarnya pernah maju di Pilgub Jabar 2028 sebagai Cawagub berpasangan dengan Dedy Mizwar, namun kalah
oleh pasangan Ridwan Kamil - Uu Ruzhanul Ulum.

Uu Ruzhanul Ulum

Uu Ruzhanul Ulum yang kini masih menjabat sebagai Wakil Gubernur Jawa Barat sudah ramai digadang gadang akan maju
mencalonkan diri untuk menjadi Cagub di Pilgub Jabar 2024 diusung PPP.

Baca Juga: Kang Dedi Mulyadi Punya PR Besar Setelah Berlabuh ke Gerindra, Harus Cerdas agar Tak Jadi Musibah

Kabar itu dikonfirmasi oleh Sekretaris Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PPP Jawa Barat H. Zaini Shofari. Ia mengakui kader PPP yang mantan Bupati Tasikmalaya tersebut memang sudah masuk radar untuk dicalonkan menjadi Gubernur Jabar.

Halaman:

Editor: Zair Mahesa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x