TOL Getaci, Setelah Kandangmukti dan Leles Rampung, Berikut Daftar Desa Segara Terima UGR, Berapa Kisarannya?

- 16 Maret 2023, 08:01 WIB
Setelah Desa Kandangmukti dan Desa Leles ,  ada sejumlah desa yang akan menerima pembayaran UGR proyek Tol Getaci
Setelah Desa Kandangmukti dan Desa Leles , ada sejumlah desa yang akan menerima pembayaran UGR proyek Tol Getaci /Youtube Nirwati Channel/

Mengutip dari kanal YouTube Nirwati Channel, ada 2 desa yang tidak lama lagi akan segera menerima pembayaran UGR, yakni Desa Karangmulya, Kecamatan Kadungora, Kabupaten Garut, dan Desa Padamukti, Kecamatan Solokan Jeruk, Kabupaten Bandung.

Desa Karangmulya rencananya akan segera melaksanakan tahapan sosialisasi pembukaan rekening, sebagai tahap awal pembayaran UGR.

Baca Juga: Kalahkan Juara Dunia Asal Malaysia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin Makin Percaya Diri di All England 2023

Sedangkan Desa Padamukti juga akan segera melaksanakan tahapan pembayaran UGR pada bulan ini. Desa Padamukti sebelumnya sempat ramai karena sejumlah warga yang lahannya terkena proyek Tol Getaci, keberatan atas harga lahan yang ditawarkan yakni Rp 450 ribu per meter untuk lahan sawah.

Namun akhirnya harga tersebut disepakati melalui musyawarah UGR yang berlangsung pada akhir tahun 2022.

Sementara itu Desa Mandalasari, Kecamatan Kadungora, Kabupaten Garut, akan melaksanakan musyawarah UGR pada 16 Maret 2023. Sedangkan di Desa Sukarame akan dilaksanakan pengumuman danom.

Kisaran Harga Lahan 

Dalam acara pembayaran UGR kepada warga di Desa Kandangmukti pada Senin, 13 Maret 2023 di Hotel Santika, Cipanas, Garut, Direktur Pengadaan dan Pendanaan Lahan LMAN, Qoswara mengatakan bahwa jumlah dana UGR yang telah digelontorkan di wilayah Kabupaten Bandung mencapai Rp 8,6 miliar.

Sementara dari sumber lainnya, jumlah dana UGR yang telah digelontorkan pada pembayaran UGR Desa Leles, di antaranya sebesar Rp 5,7 miliar lebih untuk pembayaran UGR kepada sekitar 15 warga yang lahannya terkena proyek Tol Getaci.

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Berbagai Sumber YouTube Nirwati Channel


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x