Satpol PP Bandung Tertibkan Trotoar di Jalan Setiabudi dari PKL dan Mobil Toko

- 3 Maret 2023, 08:07 WIB
Suasana penertiban trotoar di Jalan Setiabudi Bandung oleh Satpol PP Kota Bandung, Kamis, 2 Maret 2023.
Suasana penertiban trotoar di Jalan Setiabudi Bandung oleh Satpol PP Kota Bandung, Kamis, 2 Maret 2023. /Instagram @satpolppbdg

DESKJABAR – Satpol PP Kota Bandung mengabarkan melakukan penertiban trotoar di Jalan Setiabudi Bandung, dari keberadaan PKL dan moko (mobil toko), pada Kamis, 2 Maret 2023. Penertiban tersebut berdasarkan adanya pengaduan masyarakat dari pejalan kaki dan pengguna kendaraan bermotor. 

Sebagai gambaran, Jalan Setiabudi adalah ruas penghubung dari Kota Bandung menuju arah utara, yaitu ke Lembang dan Subang. Jalur ini favorit bagi para pelintas tujuan di lokasi tersebut, bahkan ketika musim liburan menjadi padat antrian kendaraan.

Bahkan, sejak lama pemerintah kota Bandung memperlebar ruas jalan pada di pertigaan Gegerkalong Hilir dan memberi lampu lalu lintas sehingga laju kendaraan lancar. Sebelum jalan diperlebar dan ada lampu lalu-lintas, masyarakat mengingat jalur itu sering macet parah dan menjadi keluhan utama.

Lokasi penertiban dan komentar netizen

Tetapi, keberadaan trotoar tetap diperhatikan oleh pemerintah kota Bandung, diperuntukan bagi masyarakat yang berjalan kaki. Bahkan, di dekat lampu merah merupakan jalur terlarang untuk parkir kendaraan, karena beresiko membuat jalur itu kembali macet.

Dituliskan pada Instagram @satpolppbdg, Sampurasun Wargi Bandung, Kamis, 02-03-2023. Satpol PP Kota Bandung melaksanakan penertiban atas laporan pengaduan mengenai PKL / moko (mobil toko) di Jl. Setiabudi yang berjualan di trotoar yang mengganggu pejalan kaki dan pengguna kendaraan bermotor. Aktivitas tersebut melanggar Peraturan Daerah Kota Bandung, serta berdampak pada kemacetan lalu-lintas.

Baca Juga: Di Bandung, Pernah Ada Hantu Ditangkap Polisi, Sejarah Unik Kota Ini

Ditunjukan foto para petugas Satpol PP menertibkan trotoar yang dipakai berjualan oleh beberapa PKL dan moko di Jalan Setiabudi Bandung.

Halaman:

Editor: Kodar Solihat

Sumber: Instagram @satpolppbdg


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x