Daftar Desa Dilalui Tol Getaci di Tasikmalaya segera Dapat Uang Ganti Rugi, Kang Emil: Pembebasan sudah Garut

- 22 Februari 2023, 11:42 WIB
Ilustrasi bocoran daftar desa di Kabupaten dan Kota Tasikmalaya yang akan dilewati proyek jalan Tol Getaci Tahap 1 dan akan mendapat uang ganti rugi.
Ilustrasi bocoran daftar desa di Kabupaten dan Kota Tasikmalaya yang akan dilewati proyek jalan Tol Getaci Tahap 1 dan akan mendapat uang ganti rugi. /Instagram @pupr_bpjt/

DESKJABAR - Proyek jalan Tol Getaci (Gedebage-Tasikmalaya-Cilacap) yang digadang-gadang akan menjadi jalan bebas hambatan terpanjag di Indonesia saat ini memang sedang dalam proses lelang ulang di Kementrian PUPR.

Namun begitu, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menegaskan, pembangunan jalan Tol Getaci sepanjang 206,65 km yang membentang dari Gedebage (Jabar) hingga ke Cilacap (Jateng) dipastikan akan terwujud.

Bahkan saat ini, kata Ridwan Kamil proses pembebaan lahan Tol Getaci (Gedebage-Tasikmalaya-Cilacap) sudah sampai ke wilayah Kabupaten Garut.

Baca Juga: Kapan Tol Getaci Dibangun? Ini Penegasan Terbaru Gubernur Jabar Ridwan Kamil

"Tol Getaci jalan terus. tahap 1 (Gedebage-Tasikmalaya) pembebasan lahan sudah sampai Garut. Dari Garut nanti kan pasti ke Tasikmalaya ya, Sabar saja," kata Kang Emil sapaan Ridwan Kamil menjawab pertanyaan wartawan di Tasikmalaya, Selasa 21 Februari 2023.

Dengan adanya pemebabsan lahan yang sudah samai Garut, jelas Ridwan Kamil, itu pertanda ada keseriusan dan ada kemauan politik untuk melanjutkan pembangunan jalan Tol Getaci.

"Sabar aja, dalam hitungan satu dua tahun nanti tembus ke sini (Tasikmalaya)," kata Ridwan Kamil.

Daftar desa di Kabupaten dan Tasikmalaya yang akan dapat uang ganti rugi

Pembangunan jalan Tol Getaci akan dilakukan dalam 2 tahap. Tahap 1 Gedebage-Tasikmalaya dan Tahap 2 Tasikmalaya-Cilacap.

Tahap 1 Tol Getaci kini sedang dalam proses lelang ulang dan kontruksinya akan segera dibangun. Setelah itu baru dilanjut ke pebangunan tahap 2.

Baca Juga: SEBANYAK 7 Anak Meninggal Dunia, Bupati Garut Tetapkan KLB Difteri, Perintahkan Vaksin Anak-Anak

Halaman:

Editor: Zair Mahesa

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x